Persija Jakarta Resmi Jalin Kerja Sama dengan Calon Juara Liga Jepang

By Muhammad Robbani - Kamis, 28 November 2019 | 20:55 WIB
CEO dan Direktur Utama Persija Jakarta, Ferry Paulus dan Ambono Janurianto serta Presiden FC Tokyo Naoki Ogane dalam peresmian kerja sama kedua klub, Kamis (28/11/2019). (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta mengumumkan kerja sama dengan klub top Jepang yakni FC Tokyo di hari spesial ulang tahunnya ke-91.

Nantinya, Persija Jakarta dan FC Tokyo akan saling bekerja sama dalam hal pembinaan pemain usia muda dan transfer ilmu manajemen klub.

Presiden FC Tokyo, Naoki Ogane, turut hadir dalam kesempatan ini dan menyampaikan visi dan misi dalam kesepakatan kerja sama kedua klub.

"Benefit kerja sama FC Tokyo dengan Persija ini kami berharap ada benefitnya untuk sepak bola Asia," kata Naoki Ogane dalam keterangan persnya, Kamis (28/11/2019).

"Keuntungannya buat kami adalah kerja sama ini akan berguna di kawasan Asia. Kerja sama antara Jakarta dan FC Tokyo ini akan berlangsung dengan baik," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Pemain Persija Jakarta Tidak Ada Tekanan dari The Jak Mania

Sementara itu, Direktur Utama Persija, Ambono Janurianto, berharap kerja sama ini bisa membantu Macan Kemayoran mempunya akademi sebaik FC Tokyo.

Klub asal Ibu Kota Jepang itu dikenal sebagai pengorbit Takefusa Kubo yang disebut-sebut sebagai talenta pemain muda terbaik di Asia.

"FC Tokyo ini salah satu tim besar di Jepang yang juga merupakan tim ibu kota yang paling menarik dari sistem regenerasi mereka," tutur Aombono.