Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Spanyol - Ramos Semir Sepatu, Real Madrid ke Puncak

By Septian Tambunan - Minggu, 1 Desember 2019 | 06:07 WIB
Bek Real Madrid, Sergio Ramos, melakukan selebrasi dengan menyemir sepatu Toni Kroos dalam laga Liga Spanyol melawan Deportivo Alaves di Estadio de Mendizorroza, Sabtu (30/11/2019). (TWITTER.COM/REALMADRIDEN)

BOLASPORT.COM - Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, menyemir sepatu Toni Kroos dalam laga Liga Spanyol melawan Deportivo Alaves di Estadio de Mendizorroza, Sabtu (30/11/2019).

Berkunjung ke markas Deportivo Alaves, Real Madrid menang dengan skor 2-1.

Gol-gol Los Blancos dicetak oleh duo bek, Sergio Ramos dan Dani Carvajal.

Baca Juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Inggris - Liverpool Ngebut, Tottenham Naik 9 Posisi

Lesakan Ramos berasal dari umpan matang gelandang Toni Kroos.

Kroos sudah terlibat dalam enam gol Real Madrid di Liga Spanyol dengan rincian tiga gol dan tiga assist.

Sebagai bentuk terima kasih, Sergio Ramos pun melakukan selebrasi menyemir sepatu Toni Kroos.

Pertandingan ini semakin spesial bagi Kroos karena dirinya mencatatkan penampilan ke-250 bersama Real Madrid.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Main Sampai Menit 98, Pasukan Jose Mourinho Menang di Laga Hujan 5 Gol

Seusai laga, Kross berfoto menggunakan jersey bertuliskan angka 250 di ruang ganti Los Blancos.

Raihan tiga poin membuat Real Madrid naik ke puncak klasemen Liga Spanyol 2019-2020 dengan 31 poin.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Alisson Kartu Merah, Liverpool Kebobolan Gol Konyol dan Menang

Los Blancos unggul tiga poin dari pesaing terdekat, Barcelona.

Barcelona akan bertandang ke rumah Atletico Madrid di Stadion Wanda Metropolitano, Minggu (1/12/2019) waktu setempat atau Senin pukul 03.00 WIB.

TWITTER.COM/REALMADRID
Sergio Ramos dan Toni Kroos merayakan gol pertama Real Madrid ke gawang Alaves pada laga lanjutan Liga Spanyol, Sabtu (30/11/2019).

Dikutip BolaSport.com dari Soccerway, berikut ini hasil lengkap dan klasemen Liga Spanyol hingga Sabtu (30/11/2019):

  • Deportivo Alaves 1-2 Real Madrid (Lucas Perez 65'-pen; Sergio Ramos 52', Dani Carvajal 69')
  • Real Sociedad 4-1 Eibar (Robin Le Normand 25', Mikel Oyarzabal 47', Willian Jose 57', Martin Odegaard 80'; Papakouli Diop 35')
  • Real Mallorca 1-2 Real Betis (Junior Lago 55'-pen; Joaquin Sanchez 7'-pen, Nabil Fekir 33')
  • Valencia 2-1 Villarreal (Rodrigo Moreno 49', Ferran Torres 70'; Andre-Frank Zambo Anguissa 54')

LIVESCORE.COM

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Pelatih Persela Lamongan Nil Maizar dipilih BolaSport.com menjadi pelatih terbaik Liga 1 pekan ke-29. . #perselalamongan #nilmaizar #liga1

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on