Hasil SEA Games 2019 - Bekuk Singapura, Tim Bulu Tangkis Putri Indonesia ke Final

By Fauzi Handoko Arif - Senin, 2 Desember 2019 | 11:24 WIB
Aksi pebulu tangkis tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung, ketika menghadapi Pusarla V Sindhu (India) pada pertandingan babak pertama Denmark Open 2019 di Odense Sportspark, 15 Oktober 2019. (BADMINTON INDONESIA)

Beruntung Indonesia langsung mengunci kemenangan untuk melangkah ke final setelah memenangi pertandingan keempat.

Pasangan ganda putri Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto menyelamatkan nasib Indonesia setelah menang dua gim langsung atas Mulia Sari Shinta/Crystal Wong Jia Ying.

Pada babak final nomor bulu tangkis beregu putri, Indonesia akan berjumpa melawan juara bertahan Thailand pada Selasa, (3/12/2019) pukul 09.00 WIB.

Thailand, yang juga diperkuat pemain terbaiknya, berhasil lolos ke final setelah menang telak 3-0 atas Malaysia.

Berikut hasil akhir tim bulu tangkis putri Indonesia versus Singapura pada SEA Games 2019, Senin (2/12/2019):

WS - Gregoria Mariska Tunjung vs Yeo Jia Min 21-23, 23-21 (1-0)

WD - Ni Ketut Mahadewi Istarani/Apriyani Rahayu vs Jin Yujia/Nur Insyirah Khan 21-8, 21-8 (2-0)

WS - Fitriani vs Jaslyn Yue Yann 21-13, 16-21, 16-21 (2-1)

WD - Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto Mulia Sari Shinta/Crystal Wong Jia Ying 21-19, 21-15 (3-1)

Baca Juga: Semen Padang Vs Bali United, Yabes Roni Waspadai Motivasi Tinggi Kabau Sirah