Hasil SEA Games 2019 - Jonatan Sumbang Poin Pertama bagi Indonesia

By Agung Kurniawan - Senin, 2 Desember 2019 | 15:37 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra, Jonatan Christie, bertanding pada perempat final Hong Kong Open 2019, Jumat (15/11/2019) (BADMINTON INDONESIA)

Namun demikian, Jonatan Christie masih mampu tampil tenang dengan melancarkan pukulan-pukulan yang menyulitkan Wangcharoen.

Wakil Indonesia itu sukses menutup interval ketiga dengan keunggulan 11-6 atas Wangcharoen.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Wushu Gagal Raih Emas, Menpora Tanggapi Keputusan Kontroversial Juri

Selepas jeda, Jonatan Christie langsung tampil agresif dengan membukukan dua poin beruntun untuk membawanya unggul 13-6 atas Wangcharoen.

Sebuah pengamatan yang kurang sempurna dari Wangcharoen membuat Jonatan semakin berada di atas angin dengan unggul sembilan angka.

Kesalahan dari Wangcharoen membuat Jonatan Christie semakin mantap untuk bisa merebut angka pertama bagi Indonesia.

Jonatan menutup perlawanan Wangcharoen pada gim ketiga dengan skor 21-8.

Baca Juga: Dua Pemain PSS Sleman Dipastikan Absen Hadapi Badak Lampung FC

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Skor akhir 2-1 untuk kemenangan Vietnam. #timnasday #timnas #gridnetwork #banggasepakbolakita #seagames2019

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on