Kalteng Putra Siap Habis-habisan untuk Kalahkan Madura United

By Nungki Nugroho - Rabu, 4 Desember 2019 | 19:45 WIB
Pelatih Kalteng Putra, Gomes De Oliveira. (PERSIB.CO.ID)

BOLASPORT.COM - Pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliveira, menegaskan bahwa timnya akan tampil habis-habisan demi mengalahkan Madura United dalam lanjutan Liga 1 2019.

Kalteng Putra menjamu Madura United pada pekan ke-31 Liga 1 2019.

Pertandingan Kalteng Putra melawan Madura United akan berlangsung di Stadion Tuah Pahoe, Palangka Raya, Jumat (6/12/2019).

Kemenangan menjadi harga mati bagi skuat berjulukan Laskar Isen Mulang tersebut.

Pasalnya, Kalteng Putra sangat membutuhkan tambahan poin untuk bisa beranjak dari zona degradasi Liga 1 2019.

Baca Juga: Bhayangkara FC Pesta Gol ke Gawang Persija pada Babak Pertama

Kalteng Putra saat ini menduduki peringkat ke-17 klasemen dengan mengoleksi 30 poin.

Pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliveira, bertekad untuk membawa timnya keluar dari zona merah.

"Ini kandang kami, maka dari itu kemenangan adalah harga mati untuk tim ini agar bisa ke luar dari zona merah," kata Gomes dikutip BolaSport.com dari Antara News.

Pelatih asal Brasil itu mengaku telah mempersiapkan strategi untuk mengatasi perlawanan skuat Sape Kerrab.

"Saya sangat yakin tim yang sama persiapkan jelang pertandingan melawan Madura United bisa meraih tiga poin," ujar Gomes.

Baca Juga: Hadapi Laos, Indra Sjafri: Kita Akan Tentukan Sendiri Nasib ke Semifinal

INSTAGRAM KALTENG PUTRA
Striker Kalteng Putra, Patrich Wanggai, berusaha melewati pemain bertahan Tira-Persikabo, Zoubairou, pada laga pekan ke-29 Liga 1 2019.

Gomes juga telah mempersiapkan pengganti I Gede Sukadana dan Rafael Bonfim yang absen pada laga ini.

Posisi Gede Sukadana diisi oleh Fajar Handika, sedangkan Abanda Rahman dipersiapkan untuk mengganti peran Bomfim di lini belakang.

Duel Kalteng Putra melawan Madura United akan disiarkan langsung oleh Indosiar mulai pukul 18.30 WIB.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on