Klasemen Medali SEA Games 2019 - Tambah 10 Emas, Indonesia Masuk 3 Besar

By Agung Kurniawan - Kamis, 5 Desember 2019 | 21:42 WIB
Ilustrasi berita kontingen Indonesia di SEA Games 2019. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Dari cabor sepak takraw, Indonesia juga sukses menambah pundi-pundi medali emas Indonesia dari nomor team double event usai mengalahkan Myanmar.

Bowling kembali menyumbangkan medali emas untuk Indonesia di SEA Games 2019 melalui Ryan Leonard Lalisang dan Aldila Indryati dari nomor ganda campuran.

Sementara itu, dua medali emas lainnya didapat dari olahraga beladiri yakni sambo dan judo.

Kristian Senie yang tampil di nomor Combat Sambo 90 kg meraih medali emas, sedangkan medali emas dari judo didapat Iksan Apriyadi.

Secara keseluruhan Indonesia sudah meraih total 102 medali dengan rincian 27 medali emas, 36 medali perak dan 39 medali perunggu.

Dengan torehan tersebut, Indonesia berhasil memperbaiki posisinya dengan menduduki peringkat ketiga tabel perolehan medali SEA Games 2019.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Kangen Makanan Indonesia, Pihak CdM Siap Antar

Berikut klasemen perolehan medali SEA Games 2019 Filipina, Kamis (5/12/2019).

Pos. Kontingen Emas Perak Perunggu Total
1 FILIPINA 63 45 34 142
2 VIETNAM 31 35 41 107
3 INDONESIA 27 36 39 102
4 SINGAPURA 26 19 29 74
5 MALAYSIA 23 16 24 63
6 THAILAND 16 22 30 68
7 MYANMAR 2 8 23 33
8 KAMBOJA 2 3 17 22
9 BRUNEI DARUSSALAM 1 5 5 11
10 LAOS 0 2 10 12
11 TIMOR-LESTE 0 0 0 0