Starting XI Inter Milan Vs Roma - Duet Lau-Kaku Kembali Jadi Starter

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 7 Desember 2019 | 02:40 WIB
Pemain Inter Milan merayakan kemenangan pascalaga kontra SPAL di Giuseppe Meazza, 1 Desember 2019. (TWITTER.COM/INTER_EN)

BOLASPORT.COM - Inter Milan kembali bertumpu pada duet Lautaro Martinez dan Romelu Lukaku kala menghadapi AS Roma pada pertandingan pekan ke-15 Liga Italia 2019-2020.

Duet Lautaro Martinez-Romelu Lukaku menjadi duet maut bagi lini depan Inter Milan musim ini di Liga Italia.

Kombinasi Lautaro Martinez dan Romelu Lukaku telah mengoleksi total 18 gol di Liga Italia.

Lautaro Martinez mampu mengemas 8 gol sementara Romelu Lukaku sanggup membukukan 10 gol.

 Baca Juga: Tampil Apik di Roma, Smalling Diharapkan Balik oleh Solskjaer

Duet Lau-Kaku bakal memainkan partai ke-15 mereka musim ini kala menjamu AS Roma di Stadion Giuseppe Meazza, Jumat (6/12/2019).

Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, tidak memiliki banyak pilihan untuk merotasi pemain.

Selain Lau-Kaku, Antonio Conte kembali mengandalkan trio bek Diego Godin, Milan Skriniar, dan Stefan De Vrij di lini belakang.

Di kubu AS Roma, Paulo Fonseca bakal menurunkan Nicolo Zaniolo sebagai penyerang tunggal.

Baca Juga: Terus Dikaitkan dengan Arsenal, Allegri Berikan Tanggapannya

Nicolo Zaniolo telah mengoleksi 3 gol untuk AS Roma musim ini di Liga Italia.

Ia bakal ditopang oleh Henrikh Mkhitaryan, Lorenzo Pellegrini, dan Diego Perotti.

Di lini belakang, Chris Smalling bakal diandalkan untuk menghalau serangan duet maut Inter, Lau-Kaku dengan dipasangkan Gianluca Mancini.

Berikut BolaSport.com tampilkan starting XI Inter Milan versus AS Roma:

Inter Milan (3-5-2): 1-Samir Handanovic; 2-Diego Godin, 6-Stefan De Vrij, 37-Milan Skriniar; 87-Antonio Candreva, 8-Matias Vecino, 20-Borja Valero, 77-Marcelo Brozovic, 34-Cristiano Biraghi; 10-Lautaro Martinez, 9-Romelu Lukaku

Pelatih: Antonio Conte

AS Roma (4-2-3-1): 83-Antonio Mirante; 18-Davide Santon, 23-Gianluca Mancini, 6-Chris Smalling, 11-Aleksandar Kolarov; 42-Amadou Diawara, 21-Jordan Veretout; 77-Henrikh Mkhitaryan, 7-Lorenzo Pellegrini, 8-Diego Perotti; 22-Nicolo Zaniolo

Pelatih: Paulo Fonseca

Wasit: Gianpaolo Calvarese

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Pelatih Bali United Stefano Cugurra menjadi pelatih terbaik Liga 1 2019 pekan ke-30 versi BolaSport.com. . #teco #baliutd #liga1

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on