Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2019 - Shesar Tersingkir, Tunggal Putra Indonesia Habis

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 7 Desember 2019 | 16:17 WIB
Shesar Hiren Rhustavito beraksi pada pertandingan babak pertama cabor bulu tangkis individual SEA Games 2019 pada Kamis (5/12/2019). (BADMINTON INDONESIA)

Shesar dirugikan dengan kesalahan yang dilakukannya sendiri. Pertahanan Shesar juga seringkali jebol karena pukulan tanggung yang dilakukannya.

Pemain jebolan PB Djarum itu tertinggal 9-11 pada jeda interval. Situasi tidak berubah pada paruh gim berikutnya. Meski Shesar berusaha mengejar, poinnya masih kalah.

Game point direbut Loh pada kedudukan 16-20. Shesar hanya dapat merebut dua poin tambahan sebelum takluk 18-21 pada gim pertama.

Permainan Shesar belum membaik pada gim kedua. Sama seperti pada gim sebelumnya, dia memulai perjuangannya dari posisi tertinggal.

Shesar baru dapat menyamakan skor pada angka 6-6. Sempat tertinggal 6-9, dia langsung dapat menyamakan skor setelah mencetak tiga poin beruntun.

Rentetan poin Shesar berlanjut. Untuk pertama kalinya dia memimpin perolehan skor menjadi 10-9.

Namun, keunggulan Shesar tidak bertahan lama. Antisipasi Shesar yang kurang maksimal membuat Loh kembali memimpin. Skor 10-11 pada jeda interval.

Loh tampak semakin percaya diri. Sementara Shesar masih kesulitan meminimalisir eror sehingga selisih skor kembali melebar 10-14.

Pemain yang akrab disapa Vito tersebut kembali dapat membuat kedudukan menjadi seimbang 14-14.

Baca Juga: Update Medali SEA Games 2019 - Raih 46 Emas, Indonesia Awet di Posisi ke-2

Kembali tertinggal 14-16 dan kemudian 15-18, pemain asal Sukoharjo tersebut dapat bangkit dan membalikkan keadaan menjadi 19-18.

Laga semakin menegangkan pada poin krusial. Shesar berhasil merebut game point di angka 20-19, namun Loh menyamakan skor dan memaksa setting point.

Momentum kemenangan pun berada di tangan wakil Singapura. Shesar harus rela tersingkir setelah takluk 20-22 dalam setting point.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Momen ganda putri Indonesia Beatrice Gumulya/Jessie Rompis meraih emas tenis SEA Games 2019. #seagames #seagamesindonesiabisa #seagames2019

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on