Bali United Belum Tentu Jadi Wakil Indonesia di Piala AFF Klub 2020

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 7 Desember 2019 | 18:15 WIB
Ofisial Bali United merayakan gelar juara Liga 1 2019 tanpa kehadiran trofi di Stadion H Agus Salim, Padang, Senin (2/12/2019). (INSTAGRAM BALI UNITED)

BOLASPORT.COM - Meski menjadi juara Liga 1 2019, Bali United belum tentu menjadi wakil Indonesia pada gelaran Piala AFF Klub 2020.

Bali United sudah memastikan diri untuk menjadi juara Liga 1 2019 meskipun kompetisi ini masih menyisakan empat pertandingan lagi.

Meskipun bertindak sebagai sang juara, Bali United rupanya belum tentu akan menjadi wakil Indonesia di Piala AFF Club 2020.

Sebelumnya, Federasi sepak bola Asia Tenggara (AFF) akan menggelar kompetisi antar klub se-Asia Tenggara pada 2020.

Setiap negara di Asia Tenggara akan mengirimkan perwakilan klub untuk bertanding di ajang yang bisa menjadi event pertama itu.

Belum diketahui berapa jumlah peserta yang akan tampil di Piala AFF Klub 2020.

Kabarnya, setiap negara Asia Tenggara setidaknya mengirimkan satu klub ke ajang tersebut.

Baca Juga: Pekan Depan PT LIB Kunjungi Kandang Persiraja, Persita, dan Persik

"Kami juga belum tahu siapa yang akan dikirim ke ajang itu, juara 1 (Bali United) atau peringkat kedua," kata Manajer Kompetisi PT Liga Indonesia Baru (LIB), Asep Saputra.

Asep Saputra melanjutkan, pihaknya tidak berhak untuk mengomentari tentang Piala AFF Klub 2020, termasuk siapa tim yang akan berlaga.

Ia lebih menyarankan untuk menanyakan itu langsung kepada PSSI.

Baca Juga: Dua Sosok Kapten Arema FC Absen Hadapi PSIS, Ini Penggantinya

TRIBUNNEWS
Pemain Bali United saat merayakan gol mereka ke gawang Barito Putra dalam laga pekan ke-25 Liga 1 2019 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Minggu (27/10/2019).

Meski begitu, Asep Saputra mengatakan pihaknya hanya tahu format pertandingannya.

Katanya, setiap grup akan diisi oleh empat tim.

"Untuk formatnya kami sudah tahu, kalau tidak salah sama seperti dengan Piala AFF 2018," kata Asep Saputra.

Baca Juga: Timnas U-22 Indonesia Imbang Lawan Myanmar, Lanjut ke Tambahan Waktu

"Jadi nanti satu grup berisi empat tim. Lalu setiap tim akan melakukan dua laga kandang dan dua laga tandang," tutup Asep Saputra.

Piala AFF Klub rencananya akan digelar pada pertengahan tahun depan.

Untuk finalnya akan digelar pada pekan kedua November 2020.

Baca Juga: Tekuk Arsenal, Indonesia All Star Peringkat Ketiga di U-20 International Cup 2019

Terlepas dari itu, Bali United juga telah menjadi wakil Indonesia di babak kualifikasi Liga Champions Asia 2020.

Jika gugur di sana, maka tim berjulukan Serdadu Tridatu itu akan tampil di Piala AFC 2020 bersama dengan PSM Makassar.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on