Bakal Hadapi Deontay Wilder, Andy Ruiz Jr Indikasikan Kembali

By Fauzi Handoko Arif - Sabtu, 14 Desember 2019 | 16:36 WIB
Petinju kelas berat, Andy Ruiz Jr bersiap berlatih untuk menjadi lebih baik supaya impian memegang gelar tercapai. (twitter.com/Andy_destroyer1)

BOLASPORT.COM - Petinju kelas berat, Andy Ruiz Jr. berpeluang menghadapi Deontay Wilder sebelum menggelar laga ulang kontra Anthony Joshua.

Deontay Wilder dinilai berpeluang bertanding melawan Andy Ruiz Jr setelah melakoni duel ulang kontra Tyson Fury pada 22 Februari 2020.

Andy Ruiz Jr sebelumnya menerima kekalahan saat berhadapan dengan Anthony Joshua dalam rematch yang digelar di Diriyah Arena, Ad Diriyah, Arab Saudi, Minggu (8/12/2019).

Dalam laga yang menghabiskan 12 ronde, petinju berusia 30 tahun tersebut dinyatakan kalah unanimous decision atau angka mutlak dari Anthony Joshua.

Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2019 - Tumbangkan Chen Long Lagi, Anthony ke Final

Saat itu, Joshua keluar sebagai pemenang setelah tiga juri memberi skor 118-110, 118-110, dan 119-109 bagi keunggulannya.

Petinju asal Inggris ini pun kembali merengkuh gelar juara kelas berat WBO, IBO, IBF, dan WBA yang sempat berpindah tangan ke Ruiz Jr selama enam bulan.

Kembali menyandang gelar juara membuat Joshua harus menghadapi mandatory fight atau pertandingan wajib.

Joshua akan berhadapan kontra Oleksandr Usyk untuk gelar WBO dan kontra Kubrat Pulev untuk titel IBF.

Baca Juga: Semakin Menua, Valentino Rossi Mau Ikut Balapan yang Lebih Lama dari MotoGP

Sementara Joshua sudah dinanti jadwal pertandingan yang padat, pemegang satu gelar lain (WBC), Deontay Wilder justru tidak.

Ruiz Jr. pun digadang-gadang bakal menjadi lawan tanding Wilder berikutnya sembari menunggu Joshua menuntaskan kewajibannya.

Kans Ruiz Jr. menghadapi sang kompatriot diperjelas melalui perkataan Presiden WBC, Mauricio Sulaiman, seperti dikutip BolaSport.com dari The Sun.

"Andy (Ruiz Jr) akan menjadi petinju yang disegani, bukan hanya karena kejutan besar yang dia dapatkan pada bulan Juni," kata Sulaiman.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2019 - Pemain Ini Akhirnya Rasakan Kekalahan

"Dia memiliki catatan yang baik, menunjukkan hal-hal baik, dia berada di level elite. Andy tidak perlu memiliki babak kualifikasi atau yang lainnya [untuk melawan Wilder]."

Sulaiman menyarankan agar Ruiz Jr. lebih baik rehat sembari melihat kembali kekalahannya dari Joshua.

"Sekarang dia perlu belajar sehingga dia tidak mengulangi (kesalahan) lagi," ujar Sulaiman menambahkan.

Ruiz Jr. tampaknya sudah melupakan kekalahan dari Joshua. Hal itu terlihat dari kalimat yang diunggahnya lewat akun media sosialnya.

Baca Juga: Sedang Berlangsung, Ini Link Live Streaming BWF World Tour Finals 2019

"Saya akan kembali lebih kuat. Saya akan menjadi juara sekali lagi," tulis Andy Ruiz Jr.

"Saya menghargai semua dukungan dari penggemar. Saya juga menghargai para hater dan tidak sabar untuk sekali lagi membuktikan bahwa mereka salah.

"Kembali ke gym dan mari kita mulai perjalanan mendapat sabuk gelar juara kembali," ucapnya melanjutkan.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2019 - Ganda Campuran Jepang Kualat Singkirkan Wakil Indonesia

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Pelatih terbaik pilihan Bolasport.com. . Perlu dipertahankan PSIS? . #liga1 #liga12019 #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada