BWF World Tour Finals 2019 - Begini Cara Anthony Tumbangkan Chen Long

By Fauzi Handoko Arif - Sabtu, 14 Desember 2019 | 17:05 WIB
Pebulu tangkis Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting berhasil melaju ke final BWF World Tour Finals 2019 setelah menumbangkan Chen Long (China) di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, Sabtu (14/12/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, mengaku punya strategi tersendiri untuk meraih kemenangan atas Chen Long (China) pada laga semifinal BWF World Tour Finals 2019.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Anthony Sinisuka Ginting melaju ke final setelah mengalahkan Chen Long dengan skor 21-15, 21-15 di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, Sabtu (14/12/2019).

Selain membawanya ke partai puncak, hasil tersebut sekaligus mempertegas dominasi Anthony atas Chen.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2019 - Sesi Pagi Selesai, China Punya 3 Finalis

Sejarah mencatat, sampai laga semifinal tadi, Anthony dan Chen sudah bertanding sebanyak 12 kali.

Delapan di antaranya berakhir dengan kemenangan untuk Anthony.

Menariknya, selain mengalahkan Chen pada putaran empat besar, Anthony juga menundukkan juara Olimpiade Rio 2016 itu pada penyisihan grup.

Anthony pun kemudian mengungkap kunci untuk mengatasi permainan Chen.

"Secara keseluruhan, hampir sama permainannya pada pertandingan hari ini dan sebelumnya. Kalau strategi main, mungkin hari ini dia mainnya sedikit berbeda dengan kemarin," kata Anthony, dikutip BolaSport.com dari badmintonindonesia.org.