Bulu Tangkis Malaysia Ditantang Buktikan Diri pada Olimpiade Usai Rebut 3 Emas SEA Games 2019

By Delia Mustikasari - Selasa, 24 Desember 2019 | 19:20 WIB
Pasangan ganda putra Malaysia, Aaron Chia (kanan) dan Soh Wooi Yik, selepas bertanding melawan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia), pada babak final All England Open 2019, Minggu (10/3/2019). (twitter.com/YonexAllEngland)

 

BOLASPORT.COM - Mantan pebulu tangkis Malaysia, Datuk James Selvaraj, menantang para pebulu tangkis yang lolos kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020 untuk membuktikan bahwa kritik yang diberikan kepada mereka keliru.

Menurut James, akan sulit bagi pebulu Malaysia untuk naik podium, tetapi ia ingin anggapan tersebut salah

Pria berusia 69 tahun itu mengatakan bahwa bulu tangkis Malaysia mencatat hasil positif dengan merebut tiga medali emas pada SEA Games 2019 di Filipina.

"Tetapi, apakah itu cukup bagus untuk podium pada Olimpiade tahun depan? Saya pikir ini akan sangat sulit," ucap Selvaraj dilansir BolaSport.com dari NST.

"Saya tidak mencoba untuk mendiskreditkan juara SEA Games kami, tetapi Olimpiade adalah pertandingan yang berbeda. Seluruh pemain tidak akan melewatkan hal satu ini. Namun, masih ada waktu sebelum Olimpiade. Pemain harus menerima kritik dan bekerja keras."

Lee Zii Jia (tunggal putra), Aaron Chia/Soh Wooi Yik (ganda putra) dan S. Kisona (tunggal putri) adalah peraih medali emas di Manila, Filipina.

Baca Juga: Kento Momota dan Lin Dan di Mata Mantan Tunggal Putra China Jelang Olimpiade 2020

James mengatakan bahwa para pemain perlu mempersiapkan diri untuk bertarung memperebutkan medali di Tokyo.

"Olimpiade sekitar tujuh bulan lagi dan para pemain perlu melakukan perencanaan yang baik. Apakah mereka akan mengambil risiko mencederai diri sendiri dengan memacu diri terlalu keras atau akankah mereka pintar memilih turnamen yang diikuti," tutur Selvaraj.