Tugas yang Akan Diemban Shin Tae-yong Sebagai Pelatih Timnas Indonesia

By Nezatullah Wachid Dewantara - Sabtu, 28 Desember 2019 | 16:40 WIB
Shin Tae Yong saat diperkenalkan sebagai pelatih timnas Indonesia yang baru di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor pada Sabtu (28/12/2019). (MOCHAMAD HARRY PRASETYA/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih anyar timnas Indonesia, akan langsung dihadapkan dengan tugas yang cukup berat setelah resmi menangani tim Garuda.

PSSI baru saja memperkenalkan Shin Tae-yong sebagai pelatih baru timnas senior Indonesia.

Sesi konferensi pers perkenalan pelatih baru tersebut berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor pada Sabtu (28/12/2019).

Dalam sesi jumpa pers tersebut, pelatih baru timnas Indonesia Shin Tae-yong, menandatangi kontrak dan menjawab sejumlah pertanyaan dari media.

Baca Juga: Inilah Sosok Pemain Terpenting untuk FC Barcelona, Bukan Lionel Messi

Baca Juga: Resmi Tangani Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Dikontrak Jangka Panjang

Dalam sesi perkenalan itu pula ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule juga sempat mengungkapkan tugas yang diemban oleh pelatih asal Korea Selatan tersebut.

Total, ada dua tugas utama yang diemban mantan pelatih Korea Selatan di Piala Dunia 2018 tersebut.

Pertama adalah memperbaiki performa timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Seperti diketahui, timnas Indonesia tampil mengecewakan di lima laga pertama Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Semusim Membela Pahang FA, Saddil Ramdani Ceritakan Suka Dukanya

Skuad Garuda tak pernah sekalipun meraih kemenangan di laga melawan Malaysia (2-3) dan (0-2), Thailand (0-3), UEA (0-5), dan Vietnam (1-3).

"Ya, tugas pertama coach Shin adalah memperbaiki performa timnas senior di Kualifikasi Piala Dunia 2022," ujar Mochamad Iriawan dalam jumpa pers.

THEAFCDOTCOM
Timnas U-19 Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia U-19 2020.

"Hal itu untuk bisa membuktikan kepada masyarakat bahwa timnas sudah berkembang bersama beliau," ucapnya.

Selain itu, Shin Tae Yong juga akan ditugasi untuk mempersiapkan timnas senior di ajang Piala AFF 2020.

Baca Juga: Wolves Bisa Saja Kalahkan Liverpool, Jimenez: Mengapa Tidak?

Piala AFF sendiri rencananya akan berlangsung pada 14 Desember hingga 27 Desenber 2020.

Namun, masih ada tugas-tugas lain yang akan diemban oleh pelatih 50 tahun tersebut.

Diantaranya adalah ikut membantu mengembangkan dunia sepak bola tanah air.

Menurut Iwan Bule caranya adalah Shin Tae Yong akan ikut membantu di timnas segala usia mulai dari U-16 hingga senior.

Baca Juga: Gelandang Serang Muda PSIS Semarang Ungkap Janjinya untuk Musim Depan

"Jadi Coach Shin juga akan ikut membantu di beberapa timnas muda," kata Iwan Bule.

"Dari yang paling muda di U-16 hingga U-22.

"Itu perlu karena bagaimanapun juga pemain-pemain muda ini yang akan menjadi pilar timnas Indonesia di masa depan," tuturnya.