Maman Abdurrahman Menambah Daftar Pemain yang Dilepas Persija

By Muhammad Robbani - Minggu, 29 Desember 2019 | 12:45 WIB
Bek Persija Jakarta, Maman Abdurrahman setelah laga melawan Sriwijaya FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Sabtu (24/11/2018). (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Maman Abdurrahman jadi nama teranyar yang kontraknya habis dan tak dipertahankan oleh manajemen Persija Jakarta.

Dalam rilis terbaru Persija, manajemen klub ibu kota memutuskan untuk tak memperpanjang kontrak Maman Abdurrahman yang habis setelah Liga 1 2019.

Keputusan melepas Maman sebenarnya bisa dipahami mengingat faktor usia dan kesempatan bermainnya yang sudah menipis.

Bek berusia 37 tahun itu hanya tampil sebanyak 15 kali yang tiga di antaranya turun dari bangku cadangan.

Selain faktor usia, Maman juga tengah sibuk mengejar lisensi pelatih di tengah berjalannya kompetisi.

Sebelum dilepasnya Maman, sudah ada empat pemain yang berpamitan dari Persija karena dilepas manajemen.

Baca Juga: Xandao Jadi Pemain Keempat yang Resmi Terdepak dari Persija Jakarta

Mereka adalah Alexander Luiz Reame alias Xandao, Dany Saputra, Fitra Ridwan, dan Rahmad Hidayat.

CEO Persija, Ferry Paulus hanya bisa mendoakan pemain-pemain yang dilepas bisa mendapatkan karier yang lebih baik.

"Kami berterima kasih kepada para pemain yang telah berjuang membela Persija," kata Ferry Paulus.

Baca Juga: West Ham Bakal Tunjuk David Moyes sebagai Pelatih Baru Pengganti Manuel Pellegrini

"Terlebih Maman dan Fitra adalah bagian dari skuad yang membawa Persija meraih juara musim 2018," ujarnya menambahkan.

"Semoga mereka semua bisa semakin sukses bersama klub barunya masing-masing," katanya lagi.

Dengan kepastian hengkangnya lima pemain ini, ada empat pilar lain yang nasibnya masih menggantung di Persija.

Mereka adalah Rohit Chand, Joan Tomas, Farri Agri, dan Fachruddin Aryanto.

Nama terakhir di atas mungkin akan kembali ke Madura United dari masa peminjamannya bersama Persija.

Baca Juga: Shin Tae-yong Tak Lupa dengan Kunjungan ke Indonesia pada Masa Lalu