5 Pebulu Tangkis Dunia yang Raih Gelar Kejutan pada 2019

By Delia Mustikasari - Selasa, 31 Desember 2019 | 07:15 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Hong Kong, Lee Cheuk Yiu, berpose di Hong Kong Coliseum menjelang turnamen Hong Kong Open 2019. (HONG KONG BADMINTON OPEN)

TWITTER.COM/THEFIELD_IN
Carolina Marin (kiri) dan Tai Tzu Ying ketika bertemu dalam final turnamen bulu tangkis China Open 2019 di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou, 22 September 2019.

Pebulu tangkis tunggal putri Spanyol, Carolina Marin, mempertahankan gelar juara setelah memenangi laga final China Open 2019 melawan Tai Tzu Ying (Taiwan).

Carolina Marin keluar sebagai juara melalui duel epik selama tiga gim dengan skor 14-21, 21-17, 21-18, di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Changzhou, China, Minggu (22/9/2019).

Selain mempertahankan titel, keberhasilan Marin menjuarai China Open 2019 juga menjadi tanda kembalinya mantan pemain nomor satu dunia itu ke persaingan elite dunia.

Baca Juga: Tunggal Putri China Peraih Emas Olimpiade 2012 Ungkap Momen Cedera pada 2016

Marin sempat absen selama 8 bulan setelah mendapat cedera ACL saat menjalani laga final Indonesia Masters 2019, Januari lalu.

Pada debut comeback-nya pada turnamen Vietnam Open 2019, Marin tersingkir pada babak pertama

Namun, hal ini sudah resmi berakhir seiring dengan kemenangan Marin pada final turnamen BWF World Tour Super 1000 di Negeri Tirai Bambu.

3. An Se-young (Korea Selatan) : Juara French Open

twitter.com/anumworld
Pebulu tangkis tunggal putri Korea Selatan, An Se-young