Dejan Kulusevski Jalani Tes Medis di Juventus, Biaya Transfernya Dicicil

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 2 Januari 2020 | 16:47 WIB
Dejan Kulusevski menjalani tes medis sebelum bergabung ke Juventus, Kamis (2/1/2020). (TWITTER @JUVENTUSFC)

BOLASPORT.COM - Dejan Kulusevski sudah 99% menjadi pemain Juventus. Gelandang serang berusia 19 tahun itu telah menjalani tes medis, Kamis (2/1/2020).

Dejan Kulusevski sudah tiba di Turin sejak Rabu (1/1/2020) malam waktu Italia.

Dia datang ke J Medical untuk menjalani tes medis pada Kamis sekitar pukul 09.00 waktu Italia.

Kulusevski menjadi perekrutan pertama Juventus di bursa transfer musim dingin ini.

Juventus akan membayar 35 juta euro plus 9 juta euro dalam bentuk bonus kepada Atalanta sebagai klub pemilik Kulusevski.

Atalanta pada musim 2019-2020 sedang meminjamkan pemain asal Swedia ini ke Parma.

Kulusevski sendiri akan dikontrak selama 5 tahun dengan gaji 2,5 juta euro per musim.

Baca Juga: Simon McMenemy dan Jacksen F Tiago Dikabarkan Calon Pelatih Persija

Baca Juga: Rombak Tim, Persebaya Surabaya Dilanda Krisis Lini Pertahanan