Pemain Buangan Barcelona Bantah Bilang Monyet ke Bek Real Madrid

By Ade Jayadireja - Minggu, 5 Januari 2020 | 15:40 WIB
Perseteruan Marc Cucurella dan Eder Militao dalam laga Getae vs Real Madrid pada Sabtu (4/1/2020). (TWITTER.COM/INFINITEMADRID)

BOLASPORT.COM - Gelandang Getafe, Marc Cucurella, mengklarifikasi tuduhan tindakan rasialis yang dialamatkan kepadanya saat jumpa Real Madrid pada pekan ke-19 Liga Spanyol 2019-2020.

Getafe menyerah 0-3 dari Real Madrid di kandang sendiri, Coliseum Alfonso Perez, Sabtu (4/1/2019).

Pertandingan pun dibumbui dengan friksi antara pemain, salah satunya melibatkan Marc Cucurella.

Baca Juga: Luis Suarez Meminta Barcelona Tampil Lebih Baik di Piala Super Spanyol

Pemain pinjaman dari Barcelona itu terlihat adu mulut dengan bek El Real, Eder Militao.

Sebuah kabar menyebut bahwa ia menyerang lawannya dengan hinaan berbau rasialis.

Tak mau mendapat cap buruk, Cucurella lantas angkat bicara.

Baca Juga: Eks Pemain Nilai Makan Konate Adalah Target yang Tepat Bagi Persib

Baca Juga: Kamaru Usman Cibir Alasan Kuat Conor McGregor ke Weltherweight

"Saya ingin menjelaskan bahwa saya tidak menghina Militao," tulis Cucurella lewat Twitter.

Lebih lanjut, ia juga menganggap publik telah salah menangkap kata-katanya terhadap Militao.

"Saya berkata pico (tutup mulutmu), bukan mico (monyet). Saya minta maaf jika ada yang tersinggung dengan hal ini," kata pemuda berumur 21 tahun itu dalam unggahan yang sama.

Akibat kekalahan dari Madrid, Getafe turun ke peringkat ketujuh klasemen dengan 30 poin.

Adapun Los Blancos menempati posisi kedua dan punya 40 poin, serupa dengan Barcelona di puncak.