Zlatan Ibrahimovic Jadi Pencetak Gol Tertua Ke-5 AC Milan

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 12 Januari 2020 | 07:20 WIB
Zlatan Ibrahimovic mencetak gol pertama untuk AC Milan pada laga lawan Cagliari, Sabtu (11/1/2020). (TWITTER.COM/RTSPORTNEWS)

BOLASPORT.COM - Zlatan Ibrahimovic berhasil mencetak gol pertamanya pada periode kedua memperkuat AC Milan.

Sabtu (11/1/2020) di Sardegna Arena, AC Milan mengalahkan tuan rumah Cagliari 2-0 dengan Zlatan Ibrahimovic mencetak salah satu gol.

Zlatan Ibrahimovic mencetak gol itu dalam usia sudah 38 tahun 100 hari.

Angka itu menjadikan striker veteran asal Swedia tersebut sebagai pencetak gol tertua ke-5 AC Milan.

Di atasnya ada Niels Liedholm (38 tahun 120 hari), Filippo Inzaghi (38 tahun 277 hari), dan Paolo Maldini (39 tahun 277 hari).

Sementara pemegang rekor pencetak gol tertua AC Milan adalah bek Alessandro Costacurta.

Mantan bek tengah itu sudah berusia 41 tahun 25 hari ketika mencetak gol via penalti ke gawang Udinese dalam laga kandang terakhirnya bersama AC Milan pada 19 Mei 2007.

Baca Juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Italia - Ibrahimovic Buat Rekor Baru

Baca Juga: VIDEO - Setelah 2.806 Hari, Zlatan Ibrahimovic Cetak Gol Lagi di Liga Italia