Hasil Indonesia Masters 2020 - Ketut/Tania Dikalahkan Finalis Tahun Lalu

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 16 Januari 2020 | 14:40 WIB
Pasangan ganda putri nasional Indonesia, Ni Ketut Mahadewi Istarani/Tania Oktaviani Kusumah. (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Langkah pasangan ganda putri, Ni Ketut Mahadewi Istarani/Tania Oktaviani Kusumah, terhenti pada babak kedua Indonesia Masters 2020.

Tantangan besar dihadapi Ni Ketut Mahadewi Istarani/Tania Oktaviani Kusumah saat menghadapi pemain berstatus unggulan pada babak kedua Indonesia Masters 2020.

Adalah Kim So-yeong/Kong Hee-yong, ganda putri unggulan kelima sekaligus finalis Indonesia Masters tahun lalu yang menjadi lawan Ketut/Tania.

So-yeong/Hee-yong yang unggul di atas kertas menunjukkan kualitasnya pada gim pembuka pertandingan yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (16/1/2020).

Semenjak merebut poin pembuka, perolehan skor So-yeong/Hee-yong sama sekali tidak dapat disusul oleh Ketut/Tania.

Gap lima poin pun terpampang di papan skor saat kedudukan 6-11 bagi keunggulan wakil Korea Selatan menutup interval pertama.

Ketut/Tania berusaha membalas. Hanya saja, usaha mereka masih belum cukup untuk mengatasi perlawanan So-yeong/Hee-yong.

Setelah tertinggal jauh di kedudukan 10-18, Ketut/Tania harus mengakui keunggulan So-yeong/Hee-yong yang menang 21-13 pada gim pertama.

Ketut/Tania mencoba membalas kekalahan mereka pada gim pertama dengan mendapatkan poin pertama pada gim berikutnya.

Namun. So-yeong/Hee-yong kembali tampil lebih dominan ketimbang mereka. Tak butuh waktu lama bagi juara Korea Open 2019 itu untuk membalikkan keadaan.

Semenjak kedudukan sama kuat 2-2, So-yeong/Hee-yong terus menggungguli perolehan poin milik Ketut/Tania.

Ketut/Tania bukannya tanpa perlawanan. Mereka dapat mendulang poin lebih banyak ketimbang gim pertama.

Hanya saja, usaha ganda putri yang baru dipasangkan tahun lalu itu belum cukup untuk mengalahkan So-yeong/Hee-yong.

Ketut/Tania harus rela tersingkir dari Indonesia Masters 2020 setelah tumbang dengan skor akhir 13-21, 15-21.

Indonesia sendiri masih berpeluang untuk mendapat gelar juara nomor ganda putra melalui satu-satunya wakil tersisa, Greysia Polii/Apriyani Rahayu.