Hasil Indonesia Masters 2020 - Greysia/Apriyani Atasi Tantangan Wakil Kanada

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 16 Januari 2020 | 18:36 WIB
Aksi pasangan ganda putri Greysia Polii/Apriyani Rahayu dalam pertandingan menghadapi Liu Xuan Xuan/Xia Yu Ting (China) pada babak pertama Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta, 15 Januari 2020. (BADMINTON INDONESIA)

Kemenangan pada gim pertama menambah kepercayaan diri Greysia/Apriyani. Tidak ada lagi cerita mereka harus bangkit dari ketertinggalan.

Tidak butuh waktu lama bagi peraih medali emas SEA Games 2019 itu untuk memimpin. Hanya sekali perolehan poin mereka dapat disamakan oleh sang lawan.

Ya, sejak skor sama kuat 1-1, Greysia/Apriyani semakin tak terbendung. Interval pertama mereka tutup dengan skor mencolok 11-5.

Greysia/Apriyani kembali mengungguli lawannya pada interval berikutnya. Selisih skor pun semakin melebar bagi keunggulan wakil Indonesia.

Sementara Greysia/Apriyani menambah 11 poin, Honderich/Tsai hanya bisa membalas dengan 5 poin tambahan saja.

Smes Honderich yang keluar memastikan kemenangan Greysia/Apriyani dengan skor akhir 21-19, 21-10.

Greysia/Apriyani melaju ke babak perempat final dan bakal menghadapi tantangan dari Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang).

Matsuyama/Shida membuat kejutan pada babak kedua Indonesia Masters 2020 setelah menumbangkan unggulan pertama Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China).

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2020 - Tampil Solid, Anthony Menangi Derbi Indonesia

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Detik-detik kemenangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu pada babak pertama Indonesia Masters 2020, Rabu (15/1/2020) di Istora Senayan, Jakarta.

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on