Hasil Indonesia Masters 2020 - Praveen/Melati Tersisih, Ganda Campuran Indonesia Habis

By Agung Kurniawan - Jumat, 17 Januari 2020 | 14:29 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, tampil pada babak kedua Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (16/1/2020). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, terhenti pada babak perempat final Indonesia Masters 2020.

Kesulitan dialami Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti ketika menghadapi wakil Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue, pada babak perempat final Indonesia Masters 2020.

Bertanding di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (15/1/2020), Praven/Melati dikejutkan dengan performa apik Gicquel/Delrue sejak awal.

Gicquel/Delrue langsung tampil menggebrak pada awal gim pertama dengan meraih tiga poin beruntun.

Baca Juga: Marc Marquez Akui Penyembuhan Cederanya Kali Ini Berjalan Sulit

Praven/Melati mampu menyamakan kedudukan saat skor 4-4. Namun demikian, menghadapi pasangan non-unggulan itu tak semudah yang mereka kira.

Tak berselang lama, pasangan Prancis itu kembali mengambil alih momentum hingga mereka merebut masa interval pertama dengan keunggulan 11-8.

Selepas jeda, dua angka beruntun langsung diraih oleh Gicquel/Delrue untuk kembali menjauh dari kejaran Praveen/Melati.

Angka bertambah bagi pasangan Indonesia tersebut setelah smash kera dari Tom Gicquel hanya mengarah keluar lapangan pertandingan.

Gempuran demi gempuran terus dilancarkan oleh pasangan Praveen/Melati yang hanya terpaut dua angka dari Gicquel/Delrue dengan skor 14-16.

Meski mendapat perlawanan, Gicquel/Delrue kembali tampil solid sebelum akhirnya berhasil merebut gim pertama dengan keunggulan 21-19.

Gicquel/Delrue kembali tancap gas pada awal gim kedua usai merebut dua poin beruntun.

Namun, Praveen/Melati langsung mengambil alih momentum dengan berbalik unggul atas Gicquel/Delrue dengan skor 3-2.

Baca Juga: Sudah Punya Charles Leclerc, Ferrari Tak Membutuhkan Lewis Hamilton

Setelah sempat unggul tiga angka, Praveen/Melati kembali kedodoran untuk membendung serangan dari Gicquel/Delrue.

Pasangan Indonesia itu kembali menemukan ritmenya untuk merebut interval gim kedua dengan skor 11-6.

Selepas jeda, Praveen/Melati masih mampu mempertahankan momentumnya kendati beberapa kali mendapatkan ancaman dari wakil Prancis tersebut.

Kesalahan servis dari Delrue membuat Praveen/Melati semakin di atas angin untuk bisa merebut gim kedua.

Baca Juga: Donald Cerrone: McGregor Ahli Menjual Pertandingan dengan Kata-kata

Sebuah servis yang gagal dari Gicquel membuat Praveen/Melati berhasil merebut kemenangan pada gim kedua dengan skor 21-14.

Tiga poin beruntun berhasil diraih pasangan Indonesia itu melalui sebuah smash keras yang dilesakkan oleh Paveen Jordan.

Pertandingan kembali berjalan sengit, hingga akhirnya Gicquel/Delrue berhasil menikung perolehan angka Praveen/Melati untuk merebut interval ketiga dengan skor 11-10.

Selepas jeda, kedua pasangan ganda campuran tersebut membuat kedudukan imbang kembali hingga sebanyak empat kali.

Baca Juga: Deontay Wilder Klaim Dirinya Tetap Berbahaya Jika Bergabung MMA

Momentum kembali diraih oleh pasangan Indonesia itu setelah Thom Gicquel melakukan sebuah pengembalian yang kurang akurat.

Sebuah pengembalian dari Melati yang hanya membentur net membuat wakil Prancis itu merebut gim ketiga dengan skor 21-18.

Praveen/Melati tumbang dengan skor akhir 19-21, 21-14, 18-21. Pemenang medali emas SEA Games 2019 itu harus mengubur mimpi menjadi juara di negara sendiri.

Dengan tersingkirnya Praveen/Melati, Indonesia sudah tidak mempunyai wakil lagi untuk berlaga pada babak semifinal di nomor ganda campuran.

Baca Juga: Valentino Rossi Pilih Tetap Tenang Meski Musim Lalu Tampil Kurang Oke

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Resmi rek. Selamat Makan ... . #persebaya #bonek #bonekmania #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on