Percaya atau Tidak, Barcelona Perlu Dua Tahun Lagi Buat Rekrut De Ligt

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 18 Januari 2020 | 16:30 WIB
Bek tengah Juventus, Matthijs de Ligt. (TWITTER.COM/BIANCONERIZONE)

BOLASPORT.COM - Keinginan Barcelona untuk mendatangkan Matthijs de Ligt dalam waktu dekat agaknya belum dapat terwujud.

Juventus sukses memecundangi Barcelona usai memenangkan perekrutan bek tengah Ajax Amsterdam, Matthijs de Ligt pada bursa transfer musim panas 2019 lalu.

Juventus menebus Matthijs de Ligt dari Ajax Amsterdam senilai 85,5 juta euro (sekitar Rp 1,3 triliun).

Ekspektasi tinggi dari I Bianconeri akan bek muda asal Belanda tersebut rupanya gagal diwujudkan.

 Baca Juga: Liverpool Siap Maksimalkan Laga Kandang Lawan Manchester United

De Ligt masih belum bisa menunjukkan performa terbaiknya seperti kala membela Ajax ketika sudah berseragam Juventus.

Spekulasi pun mulai beredar jika ia akan dilego oleh Juventus.

Terlebih Barcelona yang meminatinya musim panas tahun lalu masih begitu getol untuk menampung eks kapten Ajax tersebut.

Rekan De Ligt di Barcelona, Frenkie De Jong pun ingin bekerja sama kembali dengan rekannya itu setelah sukses bersama di Ajax.