Disebut Mengumbar Proses Transfer Eriksen, Conte Berikan Tanggapannya

By Adi Nugroho - Senin, 20 Januari 2020 | 13:45 WIB
Pelatih Inter Milan, Antonio Conte. (TWITTER.COM/BET9JAOFFICIAL)

BOLASPORT.COM - Pelatih Inter Milan, Antonio Conte membalas kritik Jose Mourinho yang menyebut ia terlalu mengumbar proses pengejaran Christian Eriksen.

Beberapa waktu lalu pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho sempat mengomentari cara Antonio Conte dalam mendekati salah satu pemainnya, Christian Eriksen.

Mourinho mengkritik pelatih Inter itu karena terlalu sering membicarakan transfer Eriksen.

Menurut Mourinho, pelatih yang bertanggung jawab tidak boleh berbicara tentang pemain yang belum di klub mereka.

Baca Juga: Waduh! Sosok Ini Ternyata Kiper Terbutut di Liga Inggris Musim Sekarang

Komentar Mourinho itu jelas-jelas membuat Conte jengkel, sebab ia merasa kata-katanya dipelintir oleh Mourinho.

Kini, sosok pelatih yang pernah melatih Chelsea dan Juventus itu tidak mau berbicara lebih jauh tentang diskusi dengan Eriksen.

Baca Juga: 5 Hasil Kerja Zinedine Zidane yang Mengubah Performa Real Madrid

"Saya tidak akan lagi berbicara tentang transfer pemain," ucap Conte seperti dikutip BolaSport.com dari Mirror.

"Terakhir kali saya melakukannya, seseorang yang kita semua tahu memutarbalikkan kata-kata saya jadi saya tidak akan mengatakan apa-apa lagi."

"Saya tidak pernah mengatakan sesuatu yang tidak biasa tentang bursa transfer Januari sehingga menyulitkan semua pelatih."

"Dan setiap kali saya mengatakan sesuatu, itu selalu diperkuat atau dipelintir," ujar Conte menambahkan.

Baca Juga: Tanggapan Presiden UFC Soal Laga McGregor vs Cerrone Dinilai Diatur

Inter memang disebut sebagai salah satu klub yang berpeluang besar dalam mendatangkan Eriksen.

Eriksen sendiri akan habis kontrak di Tottenham pada akhir musim ini, dan bisa pergi secara cuma-cuma, namun Inter nampaknya ingin merekrut gelandang berusia 27 tahun itu pada bursa transfer musim dingin ini.

Baca Juga: Detik-detik Firmino Permalukan Bek Manchester United Sampai Jatuh

Akan tetapi keinginan Inter itu masih belum bisa terwujud.

Pasalnya kedua klub masih jauh dari kata sepakat untuk mewujudkan transfer Eriksen.

Inter kabarnya enggan membayar biaya yang diminta Tottenham yakni sebesar 20 juta pounds (sekitar Rp355 miliar).