Setahun Lagi, Ronaldo Bisa Pecahkan Rekor Ibrahimovic

By Sri Mulyati - Kamis, 23 Januari 2020 | 11:45 WIB
Selebrasi Cristiano Ronaldo usai membobol gawang Parma dalam lanjutan Liga Italia, Minggu (19/1/2020). (TWITTER.COM/TEAMCRONALDO)

BOLASPORT.COM - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, semakin dekat dengan rekor unik milik penyerang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic.

Zlatan Ibrahimovic mampu menjadi salah satu pemain tertajam di usia ke-38 tahun.

Sejak memasuki usia 30-an, Ibrahimovic sudah berhasil mencetak 304 gol di level klub dan tim nasional.

Rekor Ibrahimovic tersebut kini terancam oleh Cristiano Ronaldo.

Dilansir BolaSport.com dari ESPN, Ronaldo sudah menorehkan 256 gol setelah memasuki usia 30-an.

Baca Juga: Solskjaer Merengek Minta Pemain Baru Usai Kalah dari Burnley

Ronaldo tinggal butuh mencetak 49 gol lagi untuk memecahkan rekor Ibrahimovic.

Selisih gol keduanya bisa lebih melebar lagi karena Ibrahimovic masih aktif bermain saat ini.

Namun Ronaldo tetap memiliki peluang memecahkan rekor tersebut karena sang pemain juga belum berniat untuk pensiun dalam waktu dekat.