Thailand Masters 2020 - Hafiz/Gloria Sudah Yakin Bisa Menang

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 25 Januari 2020 | 20:50 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal (kanan) dan Gloria Emanuelle Widjaja, tampil pada babak pertama Thailand Masters 2020, Rabu (22/1/2020) di Bangkok, Thailand. (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, mengaku sudah optimistis akan memenangi laga semifinal pada turnamen Thailand Masters 2020.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja menang dengan skor 21-19, 21-23, 21-17 atas Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia) di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, Sabtu (25/1/2020).

Terkait dengan hasil itu, Gloria mengatakan bahwa dia dan Hafiz sudah punya keyakinan bisa mengalahkan Tan/Lai.

"Sebenarnya, sejak awal ada keyakinan kami bisa menang. Kami bertemu Tan/Lai pada Singapore Open 2019 dan kalah pun bisa dibilang karena kalah hoki," kata Gloria.

Pada pertemuan pada Singapore Open 2019, Hafiz/Gloria kalah 16-21, 22-20, 20-22.

Di sisi lain, Gloria tak menampik Tan/Lai bermain ciamik.

"Keunggulan mereka adalah Tan bertubuh tinggi sehingga bola atasnya bagus. Pukulan mereka juga bervariasi," ujar dia melanjutkan.

Baca Juga: Thailand Masters 2020 - Revans, Akane Yamaguchi Melangkah ke Final

Hafiz/Gloria bermain baik dan sanggup merebut angka interval pada tiga gim.