Penyerang Athletic Bilbao Jadi Korban Tindakan Rasialisme saat Lawan Espanyol

By Finky Ariandi - Minggu, 26 Januari 2020 | 13:45 WIB
Athletic Bilbao memberikan kontrak baru berdurasi sembilan tahun kepada Inaki Williams beserta klausul rilis senilai 125 juta euro. (TWITTER.COM/BBC)

BOLASPORT.COM - Terjadi tindakan rasialisme yang dialami Inaki Williams saat membela Athletic Bilbao yang menahan imbang Espanyol dengan skor 1-1.

Inaki Williams mengatakan bahwa dirinya dilecahkan secara rasial ketika membela klubnya saat melawan Espanyol pada pekan ke-21 Liga Spanyol, Sabtu (25/1/2020).

Dikutip BolaSport.com dari BBC, Espanyol sedang melakukan investigasi terkait tindakan rasial yang diucapkan salah satu suporter mereka kepada Williams.

Dalam sebuah pernyataannya, Espanyol mengatakan bahwa tim secara tegas mengutuk segala tindakan rasialisme dalam setiap kegiatan sepakbola.

Dilaporkan bahwa Williams mengatakan kepada kapten tim, Iker Muniain, tentang pelecehan rasialis tersebut yang disampaikan wasit yang memimpin laga tersebut.

Baca Juga: Cuma Hargai Penyerangnya Rp1,2 Triliun, Monaco Tolak Tawaran Barcelona

Baca Juga: Butuh 13 Tahun Valencia Jinakkan Barcelona di Stadion Mestalla

"Tidak ada pemain berkulit hitam atau pemain mana pun yang ingin mendengar hal tersebut," kata Williams melalui situs resmi klubnya.

Pemain penyerang itu menyatakan keprihatinannya terhadap kejadian rasialisme yang kembali terjadi dalam dunia sepak bola.