Tim Pelatih Borneo FC Samarinda Puas Meski Uji Coba Berakhir Imbang

By Nezatullah Wachid Dewantara - Minggu, 26 Januari 2020 | 15:15 WIB
Logo Borneo FC. (nungkinugroho)

Hal tersebut diakui oleh asisten pelatih Borneo FC, Ahmad Amiruddin.

Baca Juga: Barcelona Inginkan Transfer Rodrigo Moreno Tuntas dalam 2 x 24 Jam

Baca Juga: 27 Pemain Persib Ikut Pemusatan Latihan di Lembang, Ada Duo Brasil

"Kami tentu puas, para pemain menunjukkan perkembangan yang positif," ujar pria yang akrab disapa Amir tersebut dikutip BolaSport.com dari TribunKaltim.co.

"Terutama dari faktor fisik, para pemain sudah menunjukkan peningkatan," ucapnya.

Ketika ditanya soal taktik, Amir mengaku wajar apabila strategi yang dijalankan masih belum bisa dieksekusi dengan optimal.

Pasalnya, para pemain baru berkumpul dan berlatih bersama dalam waktu yang singkat.

Baca Juga: Perasaan Campur Aduk Marko Simic soal Absennya Gelaran Piala Presiden

Sehingga tentunya sangat sulit untuk membangun chemistry dengan waktu kurang dari sepekan.

Oleh sebab itu, Amir mengaku saat menjalani uji coba pelatih Borneo FC, Edson Tavares, mengaplikasikan tiga formasi.