Resmi - Seto Nurdiantoro Latih PSIM Yogyakarta Usai Didepak PSS Sleman

By Nezatullah Wachid Dewantara - Rabu, 29 Januari 2020 | 14:43 WIB
Mantan Pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiantoro. (Kompas.com/Suci Rahayu)

BOLASPORT.COM - Seto Nurdiantoro resmi menangani tim Liga 2 2020, PSIM Yogyakarta, seusai didepak PSS Sleman beberapa waktu lalu.

Teka-teki ke mana Seto Nurdiantoro akan berlabuh seusai membawa PSS Sleman tampil baik di Liga 1 2019 akhirnya terkuak.

Pelatih asal Sleman tersebut akhirnya resmi menangani tim PSIM Yogyakarta setelah kontraknya tak diperpanjang oleh manajemen PSS Sleman.

Hal tersebut dipastikan setelah PSIM Yogyakarta mengunggah pengumuman pergantian pelatih di akun Instagram resmi mereka pada Rabu (29/1/2020).

Baca Juga: Persija Mundur, PSS Maju Saingi Persib Dapatkan Saddil Ramdani

Baca Juga: Alasan Juara UFC Ini Enggan Bertarung dengan Khabib Nurmagomedov dan Israel Adesanya

Dalam unggahan tersebut, terlihat PSIM menyambut kembali pelatih yang membawa PSS promosi ke Liga 1 2019.

Sebagai informasi, Seto Nurdiantoro memang sempat menangani PSIM pada 2013-2015.

Selain dari unggahan akun resmi Instagram PSIM Yogyakarta, kepastian bergabungnya pelatih asal Sleman tersebut diumumkan langsung oleh CEO PT PSIM Jaya, Bambang Susanto pada Rabu (29/1/2020).

"Mas Seto ini adalah aset dari DIY," ujar Bambang Susanto dikutip BolaSport.com dari TribunJogja.com.

Baca Juga: Manajer Klaim Conor McGregor Serius Lakoni Pertandingan Tinju Lagi

Baca Juga: Bek Bali United Optimistis Timnya Bisa Berbicara Banyak di Piala AFC

"PSIM menyelamatkan aset dari daerah."

"Kami berharap sekali rivalitas yang terjadi beberapa tahun terakhir antar suporter mampu teratasi dengan kedatangan mas Seto ini," ucapnya.

Bambang pun berharap dengan kehadiran pelatih yang sanggup membawa PSS bertahan di Liga 1 tersebut akan berdampak positif bagi PSIM.

Selain itu, Bambang juga berharap Seto mampu membangkitkan sepak bola PSIM Yogyakarta yang sempab berjaya beberapa musim silam.

Baca Juga: Arema FC Resmi Kenalkan Pemain Asing Baru, Matias Malvino: Salam Satu Jiwa