Pluim Kartu Merah, PSM Makassar Selangkah Menuju Piala AFC 2020

By Hugo Hardianto Wijaya - Rabu, 29 Januari 2020 | 16:22 WIB
Suasana pertandingan PSM Makassar kontra Lalenok United dalam leg kedua play-off Piala AFC 2020 di Stadion Pakansari, Bogor, Rabu (29/1/2020). (Bolasport.com/Muhammad Robbani)

Pluim mendapat kartu kuning kedua karena melakukan protes keras terhadap wasit terkait pemain Lalenok United yang cedera di lapangan.

Baca Juga: Helmy Yahya: Harga Hak Siar Liga 1 Lima Kali Lipat dari Liga Inggris

Jelang turun minum, tensi pertandingan semakin memanas.

Kedua tim kerap membuat pelanggaran yang berujung pada sanksi berupa pemberian kartu.

Suasana tersebut ditambah dengan teriakan tak pantas dari suporter yang hadir di stadion.

Kedua tim juga belum bisa menambah gol hingga jeda, sehingga skor 2-0 untuk keunggulan PSM Makassar menjadi akhir babak pertama.

Baca Juga: Daftar Lengkap Peserta Liga Champions Asia 2020, ASEAN Kirim Dua Wakil

Susunan Pemain:

PSM Makassar: Miswar Saputra, Leo Guntara, Hussein Eldor, Ahmad Agung, Zulkifli Syukur, Rizky Pellu, M Arfan, Wiljan Pluim, Irsyad Maulana, Ferdinand Sinaga, Giancarlo Lopes.

Pelatih: Bojan Hodak.

Lalenok United: Celestino da Costa, Francisco da Costa, Gaspar da Silva, Francisco Savio, Yohanes Paulos, Armindo Almeida, Fabio Christian, Rufinho Gama, Paulo Gali, Elias Mesquita, Daniel Adade.

Pelatih: Yance Matmey.