Debut Eks Pemain Persib di Copa del Rey: Assist, Kartu Kuning, dan Tersingkir

By Beri Bagja - Kamis, 30 Januari 2020 | 07:20 WIB
Kevin van Kippersluis (kanan) saat diperkenalkan sebagai pemain Badajoz. (TWITTER.COM/CDBADAJOZ)

Media-media lokal seperti La Rioja dan Marca menulis Kevin ikut andil atas terciptanya gol dengan memantulkan bola sepak pojok pakai kepalanya hingga jatuh ke arah Caballero.

Setelah assist Kevin membantu menyamakan kedudukan, pertandingan pun terpaksa dilanjutkan ke babak tambahan waktu.

Memasuki extra time, Kevin diganjar kartu kuning oleh wasit karena melanggar pemain lawan pada menit ke-98.

Sebelas menit setelah momen tersebut, Badajoz mendapatkan petaka karena Granada mencetak gol ketiganya melalui aksi Carlos Fernandez (109').

Granada mempertahankan keunggulan 3-2 sampai akhir babak tambahan waktu dan lolos ke perempat final.

Misi Badajoz mencetak sejarah dengan maju ke fase 8 besar Copa del Rey pun pupus dalam percobaan musim ini.

Baca Juga: 3 Mantan Pemain Persib Bandung Punya Klub Baru, dari Tim Liga 1 hingga Spanyol

Baca Juga: Pemain yang Didepak Persib Kini Gabung Klub Liga Spanyol

Kevin van Kippersluis didatangkan Badajoz setelah memperkuat Persib Bandung selama paruh kedua kompetisi Liga 1 2019.

PERSIB.CO.ID
Aksi penyerang Persib Bandung, Kevin van Kippersluis, saat membela timnya menghadapi Persela Lamongan pada pekan ke-30 Liga 1 2019.