Bak Cinta Bertepuk Sebelah Tangan, 5 Penolakan pada Bursa Januari 2020

By Ade Jayadireja - Sabtu, 1 Februari 2020 | 14:15 WIB
Penyerang Everton, Richarlison kala membela negaranya, Brasil. (TWITTER.COM/OFFICIAL433)

BOLASPORT.COM - Bursa transfer Januari 2020 berujung duka bagi sejumlah klub lantaran mendapat penolakan saat mendekati pemain incaran.

Sesi jual-beli pemain ditutup sejak Jumat (31/1/2020).

Beberapa tim berhasil mendapatkan amunisi baru, tetapi ada pula yang menemui kegagalan.

Bak cinta bertepuk sebelah tangan, berikut ini tim-tim yang mengalami pahitnya penolakan sewaktu mendekati sang target.

Baca Juga: Manchester United Beli Striker Tanpa Tes Medis, Transfer Panik?

BARCELONA

Barcelona bergerilya mencari penyerang baru untuk menggantikan Luis Suarez yang cedera.

Richarlison jadi salah satu pemain dalam daftar target raksasa Catalunya.

Namun, yang didapat Barca justru kekecewaan.

Tawaran mereka senilai 100 juta euro (Rp 1,5 triliun) ditolak oleh Everton selaku klub pemilik sang pemain.

AS ROMA DAN SEVILLA

TWITTER.COM/READLIVERPOOLFC
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp (Kanan) dan Xherdan Shaqiri

AS Roma dan Sevila bersaing untuk membawa Xherdan Shaqiri keluar dari Liverpool.

Namun, tak ada satu pun dari mereka yang jadi pemenang.

Sebab, Liverpool enggan melepas pemainnya karena khawatir keseimbangan tim terganggu.

The Reds juga butuh banyak tenaga untuk menyapu bersih gelar musim ini.

Kalau pun mau menjual Shaqiri, Liverpool baru akan melakukannya pada musim panas mendatang.

MANCHESTER UNITED

Kibasan uang Manchester United tak mempan untuk menggoda Edinson Cavani.

Menurut laporan Foot Mercato, tawaran gaji dari mereka sebesar 10 juta pounds (Rp 179 miliar) per tahun ditolak oleh striker Paris Saint-Germain itu.

TWITTER.COM/FOXFOOTBALL
Striker Paris Saint-Germain yang menjadi incaran beberapa klub top Eropa, Edinson Cavani.

Setan Merah memang membutuhkan bomber baru untuk menggantikan Marcus Rashford yang dililit cedera punggung.

Baca Juga: Nil Maizar Kerja Keras Matangkan skuat Persela Lamongan Jelang Liga 1 2020

Baca Juga: Man United Pinang Odion Ighalo, Solskjaer seperti Jilat Ludah Sendiri

ATLETICO MADRID

Bukan cuma United, Atletico Madrid juga menemui batu ganjalan dalam mendapatkan Cavani.

Bedanya, rintangan Los Rojiblancos bukan datang dari pemain, tetapi pihak klub.

Atletico tak kunjung mencapai kesepakatan dengan PSG.

"PSG telah menolak tiga proposal dari Atletico, tetapi anak saya ingin pergi dan kami menunggu kedua klub mencapai kesepakatan," kata ibu Cavani, Berta Gomez.

ARSENAL

TWITTER.COM/FORBESSPORTS
Bek tengah Barcelona, Samuel Umtiti.

Klub lainnya yang mengalami penolakan adalah Arsenal.

The Gunners tak mendapat sambutan negatif kala berusaha memboyong Samuel Umtiti dari Barcelona.

Namun, bek asal Prancis itu memilih untuk bertahan bersama raksasa Catalunya meski cuma menjadi pemain pelapis.

Arsenal sendiri memburu bek menyusul cedera Shkodran Mustafi.