Misi dan Alasan Makan Konate Gabung Persebaya, Insya Allah Juara

By Nungki Nugroho - Minggu, 2 Februari 2020 | 13:30 WIB
Gelandang asal Mali, Makan Konate, diperkenalkan sebagai pemain asing Persebaya Surabaya pada musim 2020. (INSTAGRAM PERSEBAYA)

Ia menyatakan harus menolak banyak tawaran demi bisa bergabung dengan skuat Bajul Ijo.

Namun, Konate lebih memilih Persebaya yang diakuinya sebagai tim besar dengan target tinggi di musim 2020.

"Ada banyak tim yang memberikan tawaran tetapi saya memilih Persebaya karena ini tim besar dan memiliki target besar," kata Makan Konate dikutip BolaSport.com dari youtube resmi Persebaya.

Baca Juga: 2 Impian Makan Konate bersama Persebaya Surabaya pada Musim 2020

KOMPAS.COM/ SUCI RAHAYU
Makan Konate diperkenalkan oleh Persebaya Surabaya sebagai gelandang baru.

Pemain bernomor punggung 10 itu mengaku sudah tidak sabar ingin segera bermain dengan Rendi Irwan dkk.

"Saya sudah memulai latihan di Mali, tetapi sekarang saya sudah tidak sabar untuk latihan dengan tim. Insya Allah kondisi saya sudah fit," ujarnya menambahkan.

Mengenai target, Konate ingin meraih tiga gelar juara bersama Bajul Ijo pada musim ini.

"Insya Allah targetnya mau juara dan tim bisa lebih baik dari kemarin," ucap Konate.

"Saya pribadi tidak punya target khusus. Tetapi kalau bisa saya ingin mencatatkan sejarah bersama Persebaya dengan meraih tiga gelar juara di Indonesia," kata Konate lagi.