Prediksi Rahmad Darmawan tentang Peluang di Piala Gubernur Jatim 2020

By Wila Wildayanti - Rabu, 5 Februari 2020 | 16:34 WIB
Rahmad Darmawan diperkenalkan secara resmi sebagai pelatih baru Madura United seusai laga melawan Bali United, Minggu (23/12/2019). (RIZAL FANANY/TRIBUN BALI)

BOLASPORT.COM - Pelatih Madura United Rahmad Darmawan mengaku kekuatan semua tim masih sulit ditebak jelang turnamen Piala Gubernur Jawa Timur (Jatim) 2020.

Madura United yang berada di Grup A siap menjadi tuan rumah untuk Piala Gubernur Jatim 2020 yang akan berlangsung pada 10-14 Februari 2020.  

Dalam Piala Gubernur Jatim 2020 ini Madura United tergabung dengan tiga klub Liga 1 2020, yakni Persebaya Surabaya, Bhayangkara FC, dan tim yang baru saja promosi, Persik Kediri.

Mantan pelatih PS Tira Persikabo tersebut tak ingin jemawa untuk bisa lolos dari penyisihan Grup A Piala Gubernur Jatim 2020.

Baca Juga: RD Bakal Benahi Sisi Pertahanan Madura United Seusai Dikalahkan Trengganu FA

Rahmad Darmawan belum mengetahui sepenuhnya kekuatan tiga kompetitor yang akan dihadapi di Piala Gubernur Jatim 2020.

Menurut Rahmad Darmawan, kekuatan setiap tim di Grup A bisa dipastikan belum mencapai 100 persen.

Madura United sendiri baru latihan dengan skuad penuh, Senin (3/2/2020).

Persebaya Surabaya memulai latihan pada 28 Januari 2020.

Dua klub lain, Bhayangkara FC dan Persik Kediri, memulai latihan pada 25 Januari 2020.

”Ya saya rasa semua tim pada saat kondisi sekarang ini sama saja ya," ujar Rahmad Darmawan, seperti dilansir BolaSport.com dari laman resmi Madura United.

"Karena semua tim belum ada di tahapan 100 persen, jadi tentu kekuatannya sangat sulit untuk ditebak,” tambah Rahmad Darmawan.

Pelatih yang akrab disapa RD itu menilai klub yang patut untuk dipantau dan ditakuti adalah Bhayangkara FC.

Rahmad Darmawan mengungkapkan, secara materi pemain Bhayangkara FC jadi lawan terkuat.

Tim berjuluk The Guardian itu cukup rajin membeli pemain berlabel bintang pada bursa transfer pemain di awal musim 2020 ini. 

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1, Persik Kediri Beniat Dekati Mantan Bek Madura United?

Bahkan Bhayangkara FC berhasil merekrut mantan pemain sayap andalan Madura United, Andik Vermansah.

"Saat ini Bhayangkara FC sangat jor-joran, terakhir ngambil Andik (Vermansah) sama Tibo (Titus Bonai)," kata RD.

"Ada pemain bagus yang mereka beli, artinya memang secara kualitas individu mereka adalah salah satu kompetitor terkuat."

Meski RD mengakui kekuatan yang dimiliki Bhayangkara FC, mantan pelatih Timnas Indonesia itu juga tak ingin lengah dari klub tetangga, Persebaya Surabaya.

Baca Juga: Evaluasi RD Seusai Madura United Tumbang di Laga Uji Coba Kedua

Persebaya sukses memberi kejutan setelah berhasil merangsek ke posisi runner-up klasemen akhir Liga 1 2019.

Awalnya Persebaya kesulitan untuk bisa beranjak ke posisi tengah klasemen Liga 1 2019.

Selain Persebaya, RD tak ingin meremehkan tim yang baru promosi ke Liga 1 2020, Persik Kediri.

Persik Kediri bukan lawan yang mudah karena memiliki status juara Piala Gubernur Jatim 2015.

Persik Kediri tercatat telah mengantongi lima gelar pada turnamen ini.

Persik juga punya semangat, banyak gelar yang sudah diraih," pungkas Rahmad Darmawan.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

@leomessi mencapai dua catatan angka 500 hari ini. . Benar-benar alien. . #barcelona #fcbarcelona #messi #superballid #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada