Pengamat MotoGP Ini Tak Bisa Tentukan Pilihan antara Rossi dan Marquez

By Agung Kurniawan - Rabu, 5 Februari 2020 | 18:50 WIB
Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) saat tampil di Automotodrom Brno pada sesi balapan MotoGP Republik Ceska 2019, Minggu (4/8/2019) (TWITTER.COM/YAMAHAMOTOGP)

BOLASPORT.COM - Pengamat MotoGP, Carlo Pernat, mengaku tak bisa menentukan pilihan terkait siapa pembalap yang lebih hebat, Valentino Rossi atau Marc Marquez.

Valentino Rossi dan Marc Marquez adalah dua sosok pembalap yang menjelma sebagai ikon dari ajang balap MotoGP.

Rossi memulai karier sebagai pembalap MotoGP jauh lebih dulu ketimbang Marquez.

Mengawali debutnya di kelas 125cc (sekarang Moto3) bersama tim Aprilia pada tahun 1996, Rossi berhasil meraih sembilan gelar juara dunia.

Baca Juga: Termasuk Jakarta, Sirkuit Nasional 2020 Bakal Digelar di 8 Kota

Tujuh gelar di antaranya diraih saat dia berkompetisi di kelas MotoGP, tiga titel bersama Honda dan empat titel bersama Yamaha.

Selain gelar juara dunia, karier panjang Rossi juga membuat dia menjadi pelaku sejarah perkembangan dan perubahan yang terjadi pada MotoGP.

Salah satunya adalah soal perubahan regulasi soal spesifikasi motor, dari bermesin 2-tak 500cc saat Rossi melakukan debut di kelas MotoGP pada tahun 2000.

Kemudian beralih ke mesin 4-tak 990cc pada tahun 2002 hingga 2006, lalu ke 800cc pada tahun 2007-2012, dan 1000cc sejak 2013 hingga sekarang.