Reuni di Piala FA, Wayne Rooney Selalu Kalah saat Lawan Manchester United

By Abdul Rohman - Kamis, 6 Februari 2020 | 18:00 WIB
Wayne Rooney membela Derby County. (TWITTER.COM/UNITEDPEOPLESTV)

BOLASPORT.COM - Wayne Ronney yang saat ini memperkuat Derby County akan melakoni laga emosional melawan mantan klubnya, Manchester United, di babak kelima Piala FA.

Wayne Rooney pernah membela Manchester United pada selang 2004-2017.

Selama membela Manchester United, Rooney berhasil menyumbang 5 gelar juara Liga Inggris.

Saat membela Manchester United, Rooney berhasil mencatatkan namanya sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah klub dengan 253 gol, melewati torehan yang pernah diraih Sir Bobby Charlton.

Baca Juga: Daripada Pulangkan Sanchez, Man United Harusnya Terus Kejar Haaland

Seperti dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News, bos Derby County, Philip Cocu, berjanji akan menurunkan Rooney melawan mantan klubnya, Manchester United, di babak kelima Piala FA.

"Saya yakin dia akan siap menghadapi klub tempat dia memiliki karier yang luar biasa. Jadi, tentu saja, ini istimewa," kata Philip Cocu.

"Dia kembali dari Amerika, bergabung dengan kami, dan sekarang akan menghadapi klub lamanya di mana ia memiliki karier yang hebat di sana."

Baca Juga: Jelang UFC 247, Dominick Reyes Akui Simpan 3 Kelemahan Jon Jones

"Ini akan menjadi pertandingan yang indah. Bukan hanya untuk Wayne, tetapi semua orang di klub."