Djanur Ungkap Alasan Boyong Skuat Barito Putera Jalani Uji Coba di Pulau Jawa

By Bayu Chandra - Kamis, 6 Februari 2020 | 13:30 WIB
Pelatih Barito Putera, Djadjang Nurdjaman alias Djanur, memberikan keterangan saat sesi konferensi pers pertandingan Liga 1 2019. (Instagram Barito Putera)

BOLASPORT.COM - Pelatih Barito Putera, Djadjang Nurdjaman, alias Djanur mengatakan bahwa uji coba di pulau Jawa adalah untuk seberapa siap timnya menyambut Liga 1 2020.

Kompetisi Liga 1 2020 akan segera dimulai pada tanggal 29 Februari 2020 sehingga membuat beberapa klub melakukan persiapan matang.

Salah satu tim yang terus mengasah kemampuan skuatnya adalah, Barito Putera di mana tim asal Kalimantan Selatan tersebut menggelar laga uji coba di Pulau Jawa.

Ya, Barito Putera membawa 25 pemain untuk menjalani laga uji coba selama berada di Pulau Jawa tepatnya di Jawa Barat.

Baca Juga: VIDEO - Hebat Sekali, Jorge Masvidal KO Lawan Dalam 5 Detik

Dijadwalkan, Persib Bandung akan menghadapi beberapa tim terbaik di Jawa Barat sebelum benar-benar tampil di Liga 1 2020.

Dilansir BolaSport.com dari laman Tribun Jogja, pelatih Barito Putera, Djanur, menegaskan bahwa uji coba ini adalah untuk mengukur kesiapan timnya sebelum Liga 1 2020 dimulai.

Selain menghadapi Persib Bandung, Barito Putera juga dijadwalkan akan menghadapi tim-tim lain selama di Bandung.

Baca Juga: Daftar Pemain Asing Liga 1 2020, Persib dan 3 Klub Lain Belum Lengkap