3 Alasan Messi Wajib Pilih Manchester City Dibanding Tim Lain

By Ade Jayadireja - Sabtu, 8 Februari 2020 | 09:00 WIB
Lionel Messi dan Pep Guardiola saat masih sama-sama di Barcelona. (TWITTER.COM/FUTBALLNEWS_)

BOLASPORT.COM - Manchester City berpotensi jadi rumah baru Lionel Messi jika meninggakan Barcelona.

Rumor kepergian Lionel Messi pada ujung musim 2019-2020 sedang berembus kencang menyusul krisis di tubuh Barcelona.

Puncaknya, raksasa Catalunya disingkirkan Athletic Bilbao pada perempat final Copa del Rey.

Bukan cuma soal prestasi, situasi internal Barca juga memanas setelah Messi terlibat perseteruan dengan Eric Abidal selaku direktur klub.

Baca Juga: Bayaran Lionel Messi Paling Tinggi, Cristiano Ronaldo Minggir

Seiring situasi di Barcelona yang tak kondusif, Manchester City muncul sebagai kuda pacu terdepan dalam perburuan Messi.

Juventus, Paris Saint-Germain, dan Manchester United juga disebut-sebut ikut mengantre untuk mendapatkan tanda tangan sang pemilik enam Ballon d'Or.

Berikut ini tiga alasan mengapa Messi harus pilih City ketimbang tim-tim lain.

Baca Juga: Saddil Ramdani Merapat, Bhayangkara FC Bak Miniatur Timnas Indonesia

Baca Juga: Barcelona Kalah dari Bilbao, Setien Masih Didukung Petinggi Klub

ADA MANTAN MENTOR

Transfer ke City bakal membuat Messi bereuni dengan mantan pelatihnya, Pep Guardiola.

Dua sosok tersebut berjasa menghasilkan 14 trofi untuk Barcelona selama rentang waktu 2008–2012.

Empat tahun dilatih Guardiola, Messi mencapai performa terbaiknya dengan menggelontorkan 211 gol dari 219 pertandingan.

“Messi menghabiskan waktu pada awal-awal pertandingan selayaknya mesin X-ray. Ia kemudian mencari ruang kosong yang dapat dimanfaatkan untuk mencetak gol,” ujar Guardiola.

DITUNGGU SOBAT SEJATI

TWITTER.COM/BOCADEMIVIDA__
Lionel Messi membawa bola usai Sergio Aguero mencetak gol kedua timnas Argentina dalam kemenangan 2-0 atas Qatar pada penyisihan Grup B Copa America 2019.

Kehadiran Sergio Aguero di The Citizens akan mempermudah adaptasi Messi jika jadi pindah.

Seperti diketahui, mereka berteman sangat akrab selama bertahun-tahun.

Keduanya selalu berbagi kamar kala sedang membela timnas Argentina.

Messi juga merupakan orangtua baptis dari Benjamin, putra Aguero.

UANG, UANG, UANG

Messi tak perlu khawatir soal gaji jika gabung ke Manchester Biru.

Pasalnya, uang The Citizens bak tidak berseri sejak dimiliki oleh Sheikh Mansour.

Saat ini City tercatat sebagai klub Inggris terboros dalam hal menggaji pemain.

Mereka membayar upah rata-rata 115 ribu pounds (Rp 2,9 miliar) per pemain setiap pekan.