Pengamat MotoGP Curiga Marc Marquez Belum Teken Kontrak dengan Honda

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 11 Februari 2020 | 20:10 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, saat beraksi dalam tes pramusim MotoGP 2020 di Sepang, Malaysia, selama Jumat-Minggu (7-9/2/2020). (twitter.com/HRC_MotoGP)

BOLASPORT.COM - Pengamat MotoGP, Carlo Pernat, curiga Marc Marquez tak kunjung teken perpanjangan kontrak bersama Honda.

Kontrak juara dunia delapan kali, Marc Marquez, bersama Repsol Honda di MotoGP akan berakhir pada akhir tahun 2020.

Ducati dikabarkan tengah membidik rider berjulukan The Baby Alien untuk menggantikan salah satu diantara Danilo Petrucci dan Andrea Dovizioso.

Honda beberapa kali menyatakan bahwa mereka berniat menahan Marquez di garasi mereka selama mungkin.

Namun begitu, belum adanya tanda-tanda perpanjangan kontrak menimbulkan keraguan perihal komitmen Marquez terhadap Repsol Honda.

Situasi Marquez dan Honda membuat pengamat MotoGP, Carlo Pernat, ikut angkat bicara.

"Saya mengharapkan adanya pengumuman kontrak baru selama dua tahun dengan Marc Marquez ketika peluncuran tim," kata Pernat, dilansir BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.

"Tetapi itu tidak terjadi dan saya juga melihat konferensi pers yang agak aneh dengan [Manajer Honda] Puig."

Baca Juga: Malaysia Waspadai Perlawanan Tim India di Kejuaraan Beregu Asia 2020