Hasil Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Debut Manis Ahsan/Fajar Bawa Indonesia Juara

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Minggu, 16 Februari 2020 | 18:36 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berpose di podium seusai final Kejuaraan Dunia 2019 di St Jakobshalle, Basel, Swiss, Minggu (25/8/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pasangan baru Mohammad Ahsan/Fajar Alfian menjadi penentu kemenangan tim putra Indonesia di final Kejuaraan Beregu Asia 2020.

Duet anyar Mohammad Ahsan/Fajar Alfian menjadi satu perombakan Indonesia dalam susunan pemain melawan Malaysia di final Kejuaraan Beregu Asia 2020.

Ahsan dan Fajar turun bersama pada partai keempat dari pertandingan yang digelar di Rizal Memorial Coliseum, Manila, Filipina, Minggu (16/2/2020).

Tugas memenangkan pertandingan didapat Ahsan/Fajar setelah Jonatan Christie tumbang pada partai ketiga dan menunda kemenangan tim putra.

Mohammad Ahsan/Fajar Alfian menghadapi pasangan ganda putra kedua Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Ahsan/Fajar tampak belum klik pada awal gim pertama. Mereka sempat dibombardir oleh Ong/Teo hingga tertinggal 1-3.

Namun sesudah itu, Ahsan/Fajar menemukan kepercayaan diri. Sambaran dari Fajar berkali-kali menyulitkan Ong/Teo hingga menghasilkan poin.

Ahsan/Fajar langsung berbalik unggul melalui lima poin beruntun. Kedudukan berubah dari 1-3 menjadi 6-3 bagi keunggulan wakil Indonesia.

Baca Juga: Hasil Final Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Anthony Ginting Bawa Indonesia Unggul

Ong/Teo berusaha membalas. Pasangan Negeri Jiran itu sanggup memperkecil jarak skor. Akan tetapi, Ahsan/Fajar masih memimpin 11-9 saat jeda.

Usaha Ong/Teo baru membuahkan hasil saat kedudukan sama kuat 14-14. Untungnya, dua kesalahan dari mereka membantu Ahsan/Fajar kembali unggul 17-15.

Smes Ahsan yang gagal dikembalikan dengan baik oleh Ong membawanya dan Fajar merebut game point saat skor 20-16.

Ong/Teo mencuri dua poin. Pengembalian servis yang apik dari Fajar menghentikan laju poin wakil Malaysia sekaligus menutup gim pertama dengan skor 21-18.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Marcus/Kevin Sumbang Poin, Indonesia Menuju Juara

Ahsan/Fajar menjaga momentum dengan unggul cepat 4-1 pada awal gim kedua.

Keunggulan Ahsan/Fajar tak bertahan lama. Setelah menambah poin, Ong/Teo sanggup mengendalikan permainan hingga berbalik unggul 4-5.

Ahsan/Fajar sanggup merebut kembali keunggulan. Tak butuh waktu lama, torehan tiga poin beruntun membawa mereka berbalik unggul 7-5.

Keunggulan poin saat jeda kembali dicapai Ahsan/Fajar. Penempatan bola yang cerdik dari Ahsan membawa mereka unggul 11-8 pada interval pertama.

Baca Juga: Hasil Final Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Jonatan Christie Kalah, Malaysia Perpanjang Napas

Ahsan/Fajar dapat menjaga keunggulan mereka. Meski Ong/Teo menyamakan skor saat kedudukan 12-12, wakil Indonesia kembali memimpin 13-12.

Celah pertahanan Ong/Teo secara perlahan sanggup dibongkar oleh Ahsan/Fajar. Poin demi poin direbut oleh Ahsan/Fajar.

Sebuah reli panjang yang berujung smes keras dari Fajar menambah keunggulannya dan Ahsan menjadi 18-15.

Permainan di depan net yang bagus dari Ahsan sukses memporak-porandakan pertahanan Ong/Teo dan menghasilkan championship point saat skor 20-16.

Smes menyilang dari pemain asal Palembang tersebut memastikan kemenangannya dan Fajar dengan skor 21-18, 21-17.

Kemenangan Ahsan/Fajar memastikan gelar juara bagi Indonesia. Pasukan Merah-Putih mempertahankan trofi juara berkat kemenangan 3-1 atas Malaysia.

Baca Juga: Hasil Final Kejuaraan Beregu Asia 2020 - Sayaka Takahashi Menang, Jepang Pertahankan Gelar