Adopsi Teknologi F1, KTM Rilis Motor Baru dengan Fairing 'Gigi Hiu'

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Rabu, 19 Februari 2020 | 08:30 WIB
Motor baru tim pabrikan Red Bull KTM untuk MotoGP musim 2020. (TWITTER.COM/KTM_RACING)

Espargaro akan ditemani oleh pembalap debutan Brad Binder di tim pabrikan.

Miguel Oliveira bakal menjadi andalan tim Tech3. Rookie MotoGP lainnya, Iker Lecuona, melengkapi susunan pembalap tim balap asal Prancis tersebut.

TWITTER.COM/KTM_RACING
Motor baru tim satelit Red Bull KTM Tech3 untuk MotoGP musim 2020.

Fairing Gigi Hiu

Ada satu bagian yang menarik perhatian dari motor RC16, yaitu panel samping bergerigi di bagian fairing depan, tepatnya di dekat windshield.

Dilansir BolaSport.com dari Diario AS, sisi berbentuk serupa gigi hiu tersebut diadopsi dari teknologi aerodinamika di Formula 1.

Tepi fairing yang bergerigi berfungsi meningkatkan efisiensi aerodinamika dengan sedikt menghambat aliran udara.

Aliran udara yang terhambat akan menambah daya tekan ke arah bawah sehingga menambah grip di bagian depan motor.

Fairing bergerigi sudah dijajal KTM dalam tes pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia, 7-9 Februari 2020.

Baca Juga: Balasan Menyakitkan Jorge Lorenzo ke Johann Zarco Setelah Disindir Mata Duitan