Sebut Spontanitas, Mahmoud Eid Mohon Maaf soal Selebrasi Provokatif saat Persebaya Vs Persija

By Nungki Nugroho - Kamis, 20 Februari 2020 | 21:16 WIB
Aksi gelandang Persebaya Surabaya, Mahmoud Eid, saat melawan Persija Jakarta pada final Piala Gubernur Jatim 2020. (SUGIHARTO/SURYA)

BOLASPORT.COM - Gelandang Persebaya Surabaya, Mahmoud Eid, menyampaikan permohonan maaf terkait selebrasi saat melawan Persija Jakarta di final Piala Gubernur Jatim 2020.

Aksi provokatif mewarnai laga Persebaya Surabaya melawan Persija Jakarta pada final Piala Gubernur Jatim 2020 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis (20/2/2020).

Pemain asing Persebaya, Mahmoud Eid, melakukan selebrasi gol di hadapan banch Persija pada 10 menit menjelang laga berakhir.

Mahmoud menyilangkan tangan seolah mengabarkan bahwa pertarungan sudah berakhir.

Baca Juga: Bungkam Persija, Persebaya Raih Gelar Juara Piala Gubernur Jatim 2020

Kondisi tersebut lantas memicu emosi dari komponen tim Macan Kemayoran.

Protes pun sempat dilontarkan oleh penyerang Persija, Marko Simic, kepada gelandang timnas Palestina tersebut.

Bahkan, Riko Simanjuntak juga memberikan tepukan tangan di muka Mahmoud Eid.

Padahal, Mahmoud mencetak gol yang notabene timnya sudah unggul jauh.

Sebelum gol Mahmoud tercipta, skuad Bajul Ijo sejatinya sudah unggul 3-1 atas Persija Jakarta.

Tiga gol awal Persebaya dicetak oleh Oktafianus Fernando (3'), Makan Konate (52'), dan Ricky Kambuaya (55').

Sedangkan satu gol balasan Persija diciptakan oleh Marko Simic pada menit ke-43.

Terkait insiden tersebut, Mahmoud Eid lantas menyampaikan permohonan maaf via Instagram.

"Saya mohon maaf untuk selebrasi gol saya," tulis Mahmoud di Instagram pribadinya selepas pertandingan.

Menurutnya, kejadian tersebut spontan dari ekspresi bahagia bisa mencetak gol untuk Persebaya.

"Saya tidak bermaksud untuk menyakiti siapa pun, itu hanya spontan perasaan senang saya dapat membuat gol dan membantu tim," tulisnya lagi.

Baca Juga: Persija Diminta Tidak Ikut Selebrasi Penyerahan Medali Piala Gubenur Jatim

INSTAGRAM MAHMOUD EID
Instastory gelandang asing Persebaya Surabaya, Mahmoud Eid, terkait permohonan maaf kepada ofisial Persija Jakarta selepas final Piala Gubernur Jatim 2020.

Lebih lanjut, permohonan maaf Mahmoud Eid ditujukan kepada ofisial Persija.

"Permintaan maaf saya untuk teman-teman, pemain, dan staf Persija tadi di lapangan. Untuk para fan juga," tulisnya mengakhiri.

Tak hanya itu, gelandang berusia 29 tahun itu juga turut mengutip akun instagram resmi Persija pada unggahan tersebut.

Terlepas dari itu, Persebaya akhirnya menuntaskan puasa gelar Piala Gubernur sejak 15 tahun lalu.

Persebaya keluar sebagai juara seusai membungkam Persija dengan skor 4-1 di final Piala Gubernur Jatim 2020.

Terakhir kali Persebaya meraih titel juara pada gelaran Piala Gubernur Jatim 2005.

Satu gelar juara pramusim bisa menjadi modal positif bagi Bajul Ijo sebelum mengarungi Liga 1 2020.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on