Pemain Muda Persebaya Mengaku Grogi saat Launching Liga 1 2020

By Ibnu Shiddiq Nur Fitri - Selasa, 25 Februari 2020 | 18:00 WIB
Kostum Persebaya di Liga 1 2020. (MUHAMMAD ALIF AZIZ/BOLASPORT.COM)

Supriadi merupakan pencatat rekor pemain temuda yang menjalani debut di kompetisi Liga 1 2019 dengan usia 17 tahun 3 bulan.

Pada laga perdana Liga 1 2020, Supriadi dkk akan bersua sesama tim Jawa Timur, Persik Kediri.

Supriadi mengatakan bahwa dirinya siap membantu tim meraih kemenangan pada laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Sabtu (29/2/2020), tersebut.

"Persiapannya jaga kondisi dan juga pola makan saja, karena takutnya mendekati pertandingan malah sakit dan tidak bisa bermain," kata Supriadi.

Baca Juga: Polemik Panjang Abduh Lestaluhu dan Persebaya, Libatkan PSSI dan PT LIB

Supri enggan meremehkan kekuatan juara Liga 2 2019 tersebut.

Sekalipun ia mampu mencetak gol saat Persebaya jumpa Persik pada laga Piala Gubernur Jatim beberapa waktu lalu.

"Itu bukan jaminan karena tidak terduga Persik bisa mengalahkan Bhayangkara FC dengan skor besar 3-0. Jadi tidak bisa ditebak dan intinya jangan anggap remeh lawan," ujar Supriadi mengakhiri.