Soal Kemungkinan Lionel Messi ke Napoli, Ini Komentar Gerard Pique

By Rebiyyah Salasah - Selasa, 25 Februari 2020 | 17:35 WIB
Megabintang Barcelona, Lionel Messi, merayakan gol yang dicetak ke gawang Eibar dalam laga Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Sabtu (22/2/2020). (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

BOLASPORT.COM - Bek Barcelona, Gerard Pique, memberikan komentar tentang kemungkinan Lionel Messi bermain untuk Napoli

Barcelona akan menghadapi Napoli pada pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion San Paolo, Selasa (25/2/2020) atau Rabu dini hari WIB.

Kedatangan Barca ke markas Napoli menimbulkan perdebatan tentang siapa yang terbaik antara Lionel Messi dan Diego Maradona

Dua sosok tersebut merupakan legenda dalam sejarah persepakbolaan Argentina.

Maradona pernah memperkuat Napoli selama rentang waktu 1984–1991 setelah hengkang dari Barcelona. 

Baca Juga: Gennaro Gattuso Sebut Lionel Messi Lebih Hebat Daripada Diego Maradona

Messi pun dianggap bisa mengikuti jejak Maradona. 

Terlebih, El Messiah sebelumnya menyatakan ketertarikannya merasakan atmosfer markas Napoli.

"Saya sudah lama ingin merasakan suasana saat bertanding di Stadion San Paolo, tetapi kami belum memiliki kesempatan untuk bertanding melawan mereka," kata Messi seperti dilansir BolaSport.com dari Football Italia. 

Rekan setim Messi, Gerard Pique, memberikan komentarnya tentang kemungkinan sang kapten bermain untuk Napoli

Baca Juga: Cerita Ketika Napoli Tolak Rekrut Lionel Messi

"Anda tidak pernah bisa mengatakan tidak dalam sepakbola, tetapi saya kira itu rumit. Anda harus bertanya pada Messi soal masa depannya," kata eks bek timnas Spanyol itu seperti dilansir BolaSport.com dari One Football. 

Meski demikian, Pique berharap Messi bisa gantung sepatu di Barcelona. 

"Saya ingin Messi pensiun bersama kami. Saya tidak bisa mengatakan lebih banyak lagi."

Baca Juga: Pique Lebih Pilih Lionel Messi Ketimbang Maradona karena Satu Alasan

 Dalam pertandingan melawan Napoli, Pique mengaku akan berusaha semaksimal mungkin untuk meraih kemenangan. 

Laga Napoli melawan Barcelona merupakan pertemuan pertama kedua klub sejak kompetisi tersebut berubah nama menjadi Liga Champions.