Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Spanyol - Pecah Telur, Valencia 5 Tingkat di Bawah Real Madrid

By Beri Bagja - Minggu, 1 Maret 2020 | 05:15 WIB
Pemain Valencia merayakan gol mereka saat menjamu Real Betis di Mestalla, 29 Febbruari 2020. (TWITTER.COM/VALENCIACF)

BOLASPORT.COM - Partai lanjutan Liga Spanyol pekan ke-26 menjadi momen pecah telur Valencia untuk merayakan kemenangan perdana dalam 6 partai terakhir.

Valencia melakoni agenda Liga Spanyol akhir pekan ini dengan menjamu Real Betis di Mestalla, Sabtu (29/2/2020).

Sang Kelelawar sukses melaluinya dengan kemenangan 2-1 atas Betis.

Gol-gol Kevin Gameiro dan Dani Parejo hanya terbalas satu lesakan larut Loren Moron untuk Betis di ujung pertandingan.

Hasil ini bikin seisi skuad Valencia semringah karena mereka berhasil menutup Februari dengan kemenangan setelah mengalami paceklik.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Penampilan Impresif Sarr Berikan Kekalahan Perdana untuk Liverpool

Baca Juga: Hasil Liga Inggris, Brace Alonso Selamatkan Chelsea dari Comeback Menyakitkan

Baca Juga: Jelang El Clasico, Santiago Bernabeu Jadi Neraka buat Real Madrid

Sebelumnya, El Che tak pernah menang dalam 5 partai beruntun di berbagai ajang.

Performanya jeblok di tiga front sekaligus, yakni LaLiga, Copa del Rey, dan Liga Champions.