Arema FC Vs Persib - Bersikap Dewasa Terima Kekalahan, Aremania Dapat Pujian

By Hugo Hardianto Wijaya - Senin, 9 Maret 2020 | 13:15 WIB
Pertandingan Arema vs Persib pada pekan kedua Shopee Liga 1 2020 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (8/3/2020). (KOMPAS.com/SUCI RAHAYU)

BOLASPORT.COM - Kapolres Malang, AKBP Hendri Umar, memuji Aremania yang dewasa dalam menerima kekalahan meski hampir rusuh ketika Arema FC melawan Persib Bandung.

Arema FC harus menerima kekalahan pahit dari Persib Bandung ketika menjalani laga pekan kedua Shopee Liga 1 2020, Minggu (8/3/2020).

Dalam laga di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, skuad Singo Edan dipaksa mengakui keunggulan tim tamu lewat kekalahan 1-2.

Pendukung setia Arema FC, Aremania, menilai wasit yang memimpin pertandingan, Aprisman Ananda, tidak bisa menjalankan tugasnya dengan baik.

Baca Juga: Bagi Pelatih Arema FC, Hujan Penalti Saat Lawan Persib adalah Urusan Wasit

Wasit asal Sumatera Barat itu dinilai kerap membuat keputusan-keputusan kontroversial yang merugikan Arema FC.

Penilaian itu dilihat berdasarkan adanya tiga penalti dalam laga antara Arema FC dan Persib Bandung.

Dua penalti diberikan kepada Persib melalui Geoffrey Castillion (2') dan Wander Luiz (77').

Akan tetapi, hanya Wander Luiz yang bisa mengonversikan hadiah penalti itu menjadi gol untuk Maung Bandung.

Sementara itu, Arema FC mendapat hadiah penalti yang dieksekusi oleh Elias Alderete pada menit ke-45+3.