Jelang Laga Lawan PSIS, Pelatih Arema Singgung Kekalahan dari Persib

By Arif Setiawan - Jumat, 13 Maret 2020 | 19:40 WIB
Pelatih Arema FC, Mario Gomez, saat laga Persikabo melawan Arema FC di Stadion Pakansari, Bogor (2/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Arema FC, Mario Gomez, menyebut skuadnya telah bermain bagus ketika melawan Persib, hanya saja kurang beruntung.

Kekalahan Arema FC dari Persib Bandung pada pekan kedua Shopee Liga 1 2020 tak membuat Mario Gomez dan anak asuhnya mengalami penurunan mental jelang laga melawan PSIS Semarang.

Menurut Mario, permainan Arema FC ketika melawan Persib sudah bagus.

"Kami sebenarnya bermain dengan bagus, tetapi kami kalah," kata Mario dilansir BolaSport.com dari Tribunnews.

Labih lanjut lagi Mario klaim, kemenangan Persib akibat kesalahan beberapa pemain Arema FC ketika di lapangan.

"Kami membuat kesalahan di lapangan, gol bunuh diri, dan juga penalti," ucap Mario.

Dalam laga tersebut, Arema FC dikalahkan Persib dengan skor 1-2.

Gol Persib dicetak oleh Wander Luiz lewat titik putih dan gol bunuh didi dari pemain Arema FC , Syaiful Indra Cahya (41').

Sedangkan gol Arema FC diukir atas nama Elias Alderete (45').

Baca Juga: Paul Munster: Ini Laga Bhayangkara Lawan Persija, Bukan Tim Bintang

"Memang kami harus belajar untuk tidak mengulangi kesalahan yang kemarin, karena bisa dilihat sendiri Persib Bandung tidak memiliki banyak opsi, hanya penalti dan gol bunuh diri," tutur Mario.

Meski begitu, kini Mario telah melupakan kekalahannya atas Persib, dan sekarang fokus timnya sedang tertuju guna menghadapi PSIS Semarang.

"Kami akan tetap melanjutkan di jalur yang sama. Sekarang fokus kami adalah PSIS Semarang," ujar Mario Gomez.

MEDIA OFFICER AREMA FC
Pelatih Arema FC, Mario Gomez.

Laga antara PSIS vs Arema FC sendiri akan digelar di kandang PSIS, pada Sabtu, (14/3/2020).

Untuk saat ini kekalahan atas Persib membuat Arema FC turun peringkat keposisi tujuh klasemen sementara Shopee Liga 1 2020 dengan tiga poin.

Sementara sang calon lawan, PSIS berada diperingkat 9, yang mengumpulkan poin yang sama dengan Arema FC.