Bali United Vs Madura United, Adu Tajam Striker Naturalisasi

By Unggul Tan Ngasorake - Sabtu, 14 Maret 2020 | 22:00 WIB
Striker naturalisasi timnas Indonesia, Ilja Spasojevic, dalam laga uji coba melawan timnas U-23 Sur ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM )

"Saya sekarang sudah merasa sangat fit," ujar Spasojevic dikutip BolaSport.com dari laman resmi Bali United.

Baca Juga: Di Tengah Virus Corona, Bali United Butuh Dukungan Suporter di Dipta

ALVINO HANAFI/ BOLASPORT.COM
Penyerang timnas, Alberto

Sementara itu pelatih Bali United Stefano Cugurra sangat mewaspadai pergerakan dari penyerang Laskar Sape Kerrab, Alberto Goncalves.

"Kami harus marking dia karena striker berkualitas seperti Beto (sapaan akrab Alberto Goncalves) berbahaya di area kotak penalti," kata Teco dikutip BolaSport.com dari Tribun Bali.

Beto sendiri kini sudah mengemas dua gol dari dua pertandingan bersama Madura United musim ini di Shopee Liga 1 2020.

Teco sapaan akrab Stefano Cugurra tentu menunggu gol perdana dari Spaso di musim ini.

Meski keduanya sudah tidak lagi muda namun keduanya masih tetap menunjukkan performa yang sangat baik dilapangan.

Menarik untuk menunggu duel antara dua striker Timnas Indonesia ini.

Baca Juga: Jelang Bali United Vs Madura United, Spaso Puji Kualitas Lawan