Lionel Messi: Virus Corona Mewabah, Jangan Keluar Rumah

By Ade Jayadireja - Minggu, 15 Maret 2020 | 08:00 WIB
Aksi megabintang Barcelona, Lionel Messi, dalam laga kontra Real Sociedad di Camp Nou, Sabtu (7/3/2020). (TWITTER.COM/BARCELONA)

BOLASPORT.COM - Megabintang Barcelona, Lionel Messi, jadi pesohor sepak bola teranyar yang angkat bicara tentang penyebaran virus corona (Covid-19).

Wabah corona memaksa roda Liga Spanyol musim 2019-2020 berhenti untuk sementara waktu.

Kasta teratas sepak bola Negeri Matador ditangguhkan hingga dua pekan setelah memainkan jornada ke-27.

Di Spanyol sendiri, total sudah ada 2.002 kasus Covid-19 dan 47 orang meninggal dunia.

Baca Juga: Hasil All England Open 2020 - Sempat Tersusul, Praveen/Melati Tembus Final

Lewat media sosial, Lionel Messi pun menyampaikan pesan terkait kondisi genting saat ini.

"Ini menjadi momen sulit bagi semua orang. Kami dihantui kekhawatiran dan ingin membantu memposisikan diri di tempat mereka yang mengalami masa terburuk," tulis sang superstar di Instagram.

Lebih lanjut, Messi mengimbau orang-orang untuk mengikuti instruksi pemerintah setempat demi kesehatan, termasuk tidak keluar rumah.

"Ini waktunya untuk bertanggung jawab dan tetap di rumah, plus ini menjadi momen sempurna untuk bersama orang terkasih, sesuatu yang tak selalu bisa Anda lakukan," kata pemilik enam Ballon d'Or itu.