VIDEO - Gol Debut Eks Persib Gagalkan Kemenangan Persija Jakarta Berbau Offside

By Bagas Reza Murti - Minggu, 15 Maret 2020 | 04:45 WIB
Skuad Bhayangkara FC untuk melawan Persija Jakarta pada pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan, Sabtu (14/3/2020). (MUHAMMAD ALIF AZIZ/BOLASPORT)

Hasil akhir skor 2-2 menutup jalanya pertandingan, Bhayangkara FC kembali mendapat hasil seri untuk ketiga kalinya.

The Guardian kini ada di peringkat ke-10 dengan 3 poin.

Sementara Persija mendapat satu poin dari laga tandang pertamanya. Macan Kemayoran kini menghuni peringkat ke-7.

Baca Juga: Perkuat Lini Belakang, Chelsea Incar Pemain Barcelona

MUHAMMAD ALIF AZIZ/BOLASPORT.COM
Pelatih Persija Jakarta, Sergio Farias, dalam sesi jumpa pers pasca melawan Bhayangkara FC pada pekan ketiga Shopee Liga 1 2020 di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan, Sabtu (14/3/2020)

Pelatih Persija Jakarta, Sergio Farias sempat mengomentari proses gol Bhayangkara FC pasca-laga.

Namun pelatih asal Brasil itu justru menyebut gol pertama Bhayangkara FC yang offside.

Untuk itu, Sergio mengaku akan melihat rekaman pertandingannya setelah sampai di kediamannya.

"Hari ini kami bermain bagus. Saya lihat lagi gol pertama Bhayangkara FC offside, saya mau perhatikan itu sesampainya di rumah," kata Sergio Farias saat sesi jumpa pers yang dihadiri BolaSport.com.