Shopee Liga 1 2020 - Bali United Sukses Bungkam Tamunya Madura United

By Ibnu Shiddiq Nur Fitri - Minggu, 15 Maret 2020 | 17:34 WIB
Ilustrasi berita Shopee Liga 1 2020. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Skor 2-1 untuk keunggulan tim tamu mengakhiri jalannya babak pertama.

Peluit babak kedua dimulai, kedua tim langsung bermain agresif untuk menambah pundi-pundi gol.

Ilija Spasojevic mencoba ciptakan gol pada menit ke-55 lewat tendangan keras kaki kirinya, namun bola masih melambung tinggi di atas gawang M Ridho.

Pemain Madura United, Asep Berlian dihadiahi kartuuning karena melanggar keras Paulo Sergio menit ke-57.

Gol Spasojevic menit ke-59 usai kerja sama dengan Paulo Sergio dan Melvin Platje di lini pertahanan Sape Kerap.

Namun, harus dianulir wasit dan dianggap offside terlebih dahulu.

Baca Juga: Menang Lawan Persik, Presiden Persiraja Beri Bonus Rp 100 juta

Madura United kembali mengancam lewat pemainnya Rendika Rama pada menit ke-61 yang melepaskan tembakan usai menerima umpan sodoran Greg Nwokolo.

Namun bola masih menyamping di sisi kiri gawang Wawan Hendrawan.

Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan mencoba menambah kekuatan serang dengan mengganti Syahrian Abimanyu dan masuknya Emmanuel Oti menit ke-66.